Hasil Drawing Liga Champions 2022/2023: Barca, Bayern dan Inter Bertarung di Grup Neraka

Rizal Fadillah
Drawing Liga Champions musim 2022-2023. (Foto: net)

ISTANBUL, INEWSBANDUNGRAYA – UEFA telah merampungkan proses undian atau drawing Liga Champions musim 2022-2023 di Istanbul, Turkiye, pada Kamis (25/8/2022) malam WIB.

Dari hasil undian tersebut, salah satu grup disebut-sebut sebagai Grup neraka yang mempertemukan Bayern Munich, Barcelona, Inter Milan, dan Viktoria Plzen di Grup C.

Seperti yang diketahui, 32 tim akan kembali berjuang untuk merebut trofi paling prestisius di sepakbola Eropa tersebut. Sebelum beraksi, 32 klub itu dibagi menjadi delapan grup yang berisikan empat tim.

Pembagian grup pun dilaksanakan di Istanbul, Turki yang menjadi lokasi final Liga Champions 2022-2023. Tepatnya, final Liga Champions musim ini akan berlangsung di Ataturk Olympic Stadium.

Pada momen undian berlangsung, kejutan pun terjadi. Bagaimana tidak, ketika pot 2 diundi, Barcelona ternyata berada satu grup dengan Bayern Munich di Grup C.

Lalu AC Milan juga tergabung dengan Chelsea di Grup E, serta tak kalah menarik Paris Saint-Germain (PSG) dan Juventus yang berada di di Grup H.

Kendati demikian, grup neraka pada akhirnya menjadi milik Grup C. Sebab Setelah ada Bayern Munich dan Barcelona, Inter Milan yang berada di pot 3 pun juga masuk ke Grup C.

Tiga tim besar dari tiga liga kuat di Eropa akan saling bersaing memperebutkan dua posisi teratas untuk bisa lolos ke fase selanjutnya. Tentu pertarungan di Grup C benar-benar akan menjadi pertandingan paling menarik di Liga Champions 2022-2023.

Setelah hasil drawing Liga Champions 2022-2023 berakhir, maka fase grup akan dimulai pada 6 September 2022 hingga 10 Juni 2023.

Lantas siapakah yang akan menjadi juara Liga Champions di musim ini? Menarik untuk ditunggu.

Berikut Hasil Drawing Liga Champions musim 2022-2023:

Grup A: Ajax Amsterdam, Liverpool, Napoli, Rangers FC

Grup B: FC Porto, Atletico Madrid, Bayer Leverkusen, Club Brugge

Grup C: Bayern Munich, Barcelona, Inter Milan, Viktoria Plzen

Grup D: Eintracht Frankfurt, Tottenham Hotspur, Sporting Lisbon, Olympique Marseille

Grup E: AC Milan, Chelsea, RB Salzburg, Dinamo Zagreb

Grup F: Real Madrid, RB Leipzig, Shakhtar Donetsk, Celtic FC

Grup G: Manchester City, Sevilla, Borussia Dortmund, Copenhagen

Grup H: PSG, Juventus, Benfica, Maccabi Haifa

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network