BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Berbicara tentang Kota Bandung, bukan hanya tempat wisata saja yang harus dikenal oleh para wisatawan. Namun, kalian juga harus mengetahui bahkan mengunjungi cafe-cafe yang ada di daerah berjuluk Kota Kembang ini.
Suasana cafe yang ada di Kota Bandung ini dipastikan bakalan berbeda dengan kebanyakan cafe yang ada diluar daerah sana. Kenapa? Sebab, cafe-cafe di Bandung ini berada di dataran tinggi sehingga menyuguhkan hawa yang sejuk, pemandangan indah, dan pastinya bikin nyaman.
Salah satu cafe yang wajib Anda kunjungi saat di Kota Bandung ini adalah Tafso Barn yang berada di kawasan Lembang.
Dilansir dari berbagai sumber, Tafso Barn adalah sebuah cafe/resto yang menjadi destinasi wisata. Cafe satu ini menjadi salah satu tempat yang cocok untuk bersantai bersama keluarga.
Tak hanya itu, cafe ini juga menjadi salah satu tempat nongkrong unik dan Instragramble di Kota Bandung. Konsep yang digunakan Tafso Barn adalah tempat makan dengan bentuk sangkar dari tenda plastik bening.
Kemudian, ada keunikan lain dalam cafe ini hingga membuatnya menjadi destinasi wisata secara tidak langsung. Terutama dalam pesona alam yang disuguhkan oleh cafe ini.
Konsep yang diusung cafe ini sangat tematik, dimana menggunakan konsep rustic yang mempunyai konsep berbeda – beda setiap layernya.
Untuk layer pertama/tingkat paling atas, merupakan area cafe yang dilengkapi dengan sofa. Pada tingkat ini terdapat atap.
Pada layer yang kedua dilengkapi dengan meja panjang. Sedangkan untuk tempat duduk menggunakan kursi yang terbuat dari tong bekas. Pada layer/tingkat ini juga dilengkapi dengan atap.
Untuk layer yang ketiga pada wisata Tafso Barn tidak dilengkapi dengan atap/area outdoor. Furniture pada tingkat ini menggunakan kayu.
Layer selanjutnya bukan merupakan area food court. Melainkan sebuah area tempat bermain yakni mini golf.
Layer yang kelima ini mempunyai konsep yang sangat unik. Dimana sebuah tempat makan yang berada di dalam sangkar burung.
Ukur sangkar burung tidak terlalu besar dan hanya dapat menampung 5 orang. Warna dari sangkar burung ini adalah putih.
Tingkat/layer bawahnya merupakan area tempat makan dengan konsep lesehan. Di tingkat ini disediakan meja lengkap dengan bantal. Kemudian dipenuhi dengan puluhan balon.
Pada layer yang paling bawah Tafso Barn Cafe, merupakan lokasi rumah pohon. Rumah pohon tersebut dijadikan sebagai area food court.
Tafso Barn ini tidak menyediakan kontribusi tiket apapun. Jadi harga tiket masuk Tafso Barn adalah gratis.
Pengunjung pun hanya mengeluarkan akomodasi sesuai dengan menu makanan yang dipesan dan juga akses untuk wahana berbayar yang tersedia.
Salah satu wahana permainan yang berbayar adalah mini golf. Harga tiket masuk ntuk mini golf hanya sebesar Rp5.000/orang.
Tafso Barn terletak di kawasan Lembang. Suda barang tentu, cafe ini menawarkan hamparan hijau dari ketinggian, tentu membuat suasana menjadi menenangkan.
Untuk lebih lengkapnya, Tafso Barn ini berada di Jalan Baru Laksana No 75, Ds Pagerwangi, Ciumbuleuit, Lembang, Bandung Barat.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait