BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Memasuki akhir pekan, sudah saatnya Anda bersama keluarga merencakan kegiatan berlibur untuk menyenangkan si buah hati.
Jika bingung mencari tempat wisata yang cocok untuk dikunjungi, Bandung bisa menjadi salah satu pilihannya.
Di Bandung, Anda akan dapat dengan mudah menemukan beragam tempat wisata yang menarik. Sebab, Bandung memang dikenal sebagai surganya tempat wisata.
Mulai dari wisata alam, wisata air, wisata edukasi, dan masih banyak tempat wisata lainnya yang siap melengkapi liburan akhir pekan Anda dan keluarga.
Berikut ini kami rekomendasikan 8 tempat wisata yang wajib dikunjungi saat liburan di Bandung, dirangkum dari berbagai sumber:
1. Orchid Forest Lembang
Taman bunga Lembang yang satu ini disebut-sebut sebagai taman anggrek terbesar. Orchid forest memiliki lebih dari 157 jenis bunga anggrek yang dibudidayakan pada lahan seluas 12 hektar. Bibit bunganya sendiri datang dari berbagai belahan dunia diantaranya Venezuela, Amerika, dan Peru.
Tidak hanya pemandangan yang indah, tempat ini juga dilengkapi fasilitas lengkap dari mulai instalasi aesthetic ala rustic, spot foto yang instagramable. Ada juga sub destinasi lainnya seperti ‘Rabbit Forest’.
Semakin keren lagi, Orchid Forest Lembang punya amphitheater yang biasanya sering digunakan untuk pertunjukan seni atau konser musik.
2. Danau Sanghyang Heuleut
Bosan dengan tempat yang ramai? Kamu mungkin akan suka menghabiskan waktu liburanmu pergi ke danau Sanghyang Heuleut. Danau ini masih sangat asri karena tempatnya terpencil. Lokasi danau Sanghyang Heuleut tersembunyi diantara batu-batu besar.
Untuk sampai ketempat ini kamu perlu berjalan kaki sekitar 1,5 hingga 2 jam dari tempat parkir. Meskipun perjalanannya jauh tapi kamu akan puas dengan pemandangan danau yang indah dan asri.
3. Tafso Barn
Kalau berkunjung ke Lembang harus mampir ke cafe ciamik yang satu ini. Tafso Barn merupakan cafe instagramable yang mengusung tema unik.
Cafe ini berdiri diantara bukit-bukit dan dikelilingi dengan pemandangan khas ekosistem alam dataran tinggi. Cafe ini cocok dikunjungi bersama keluarga ataupun pacar. Disini pengunjung bisa memilih makan di area indoor ataupun outdoor.
Hal yang paling unik dari cafe ini, pengunjung bisa merasakan makan di dalam sangkar burung atau tenda lengkap dengan lilin di atas mejanya yang menambah nuansa romantis makan bersama pasangan.
Pengunjung cafe ini kebanyakan data pada waktu sore menjelang malam. Agar kamu tidak kehabisan tempat sebaiknya reservasi beberapa jam sebelumnya atau datang lebih awal.
Untuk menu makanan tersedia berbagai jenis makanan dari mulai masakan khas Indonesia, Amerika, sampai makanan Jepang.
4. Kota Mini Lembang
Anak mulai bosan dengan arena bermain Kidzania yang begitu-begitu saja? Mungkin kamu harus coba yang satu ini. Kota Mini Lembang menjadi destinasi berlibur keluarga populer yang terletak di kawasan Bandung Utara.
Seluruh arsitektur bangunan dan cafe dibuat sangat mirip sekali dengan bangunan ala eropa. Pengunjung juga dapat berfoto di spot menarik ini sambil mengenakan kostum tradisional Belanda.
Untuk fasilitas bermain anak, Taman Mini Lembang menyediakan 11 wahana permainan seperti wahana kelas memasak, polisi cilik, pemadam kebakaran, kereta api kota mini, rumah beruang, dan rumah bermain Barbie.
5. Farm House
Berbicara soal tempat wisata Lembang yang kekinian, Farm House wajib masuk dalam list-mu. Di tempat wisata ini pengunjung bisa menjelajahi kawasan yang didesain sedemikian rupa sehingga memberikan nuansa peternakan khas Eropa di masa lampau.
Tempat wisata di Lembang ini juga terkenal akan salah satu kawasannya dirancang menyerupai latar film Hobbit yang populer. Berkunjung ke Farm House, pengunjung takkan pernah kehabisan spot untuk berburu foto Instagramable.
6. Floating Market Lembang
Selain keindahan dan kesejukan alam, Lembang juga menawarkan tujuan wisata kuliner yang tak kalah menarik, salah satunya adalah Floating Market Lembang.
Destinasi wisata kuliner satu ini menawarkan konsep pasar apung. Di tempat wisata Lembang satu ini pengunjung bisa berburu beragam jenis makanan, mulai dari makanan khas Sunda hingga kuliner kekinian yang populer.
Asyiknya, kamu bisa membelinya dari para penjaja makanan yang berjualan dari atas perahu.
7. Taman Lembah Dewata
Tujuan wisata Lembang selanjutnya adalah Taman Lembah Dewata. Lokasi ini menawarkan suasana asri menenangkan .
Tak hanya bisa menikmati indahnya panorama telaga yang dikelilingi lingkungan hijau nan asri, pengunjung juga bisa melihat kuda-kuda yang dipelihara di kawasan ini.
Dengan latar belakang perbukitan hijau dan permukaan air telaga yang tenang, tempat wisata di Lembang ini menjadi salah satu tujuan lokasi foto prewedding favorit.
8. The Great Asia Afrika
Mengusung konsep wisata edukasi budaya, The Great Asia Afrika hadir untuk kamu yang ingin mengajak keluarga berlibur dengan suasana bak di luar negeri.
Wisata Lembang satu ini memiliki 7 area yang masing-masing merepresentasikan negara di benua Asia dan Afrika, diantaranya Indonesia, Thailand, Korea, Jepang, India, Afrika, dan Timur Tengah.
Di sini kamu bisa mengenal kebudayaan sekaligus mencicipi makanan khas dari negara-negara tersebut.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait