Mengenal 4 Masjid Termegah di Filipina, Negara yang Jadi Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Rizal Fadillah
Masjid Sultan Haji Hassanal Bolkiah. (Foto: Twitter @chasing_weekend)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Timnas Indonesia akan menghadapi TImnas Filipina dalam laga pamungkas atau matchday keempat penyisihan Grup A Piala AFF 2022.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Filipina akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, ibu kota Manila pada Senin (2/1/2023) hari ini, pukul 19.30 WIB.

Berbicara tentang Filipina, negara yang mayoritas warganya beragama katolik ini menariknya memiliki bangunan masjid termegah. Padahal, Islam di Filipina menjadi agama minoritas.

Masjid di Filipina ini memiliki bangunan luas dan unik. Karenanya, banyak wisatawan tertarik berkunjung atau menjelajah hingga mengetahui sejarah di balik berdirinya sejumlah masjid tersebut.

Penasaran dengan nama masjidnya? Berikut 4 masjid termegah yang ada di Filipina:

1. Masjid Dimaukom

Masjid dengan tampilan serba pink ini berada di Kota Datu Saudi Ampatuan, Provinsi Maguindanao, Filipina Selatan. Masjid ini memilki tampilan pink yang menjadi daya tarik bagi wisatawan.

Dimaukom sendiri diambil dari nama wali kota yang menginstruksikan pembangunan masjid, yaitu Samsodin Dimaukom. Masjid ini dibangun pada 2011 dan dibuka untuk umum pada 2013.

Masjid dicat berwarna pink untuk melambangkan perdamaian dan cinta karena dibangun oleh para pekerja non-Muslim. Ini juga untuk melambangkan persatuan dan persaudaraan antaragama.

Selain itu, warna pink dimaknai sebagai lambang persatuan dan persaudaraan antaragama ternyata warna pink ini menjadi warna favorit wali kota.

2. Masjid Al Dahab Manila

Masjid Al Dahab atau yang terkenal dengan The Golden Mosque adalah pusat keagamaan umat Islam di Manila. Dibangun pada tahun 1976 dan dinamakan demikian karena warna kubahnya yang berwarna emas. Masjid ini terletak di Manila sekaligus masjid terbesar yang ada di kota tersebut.

Masjid megah ini terbuka untuk umum. Banyak wisatawan mancanegara yang mengunjungi masjid berkubah emas ini. Bahkan, wisatawan non-Muslim dibolehkan masuk hingga bagian utama masjid, syaratnya harus menaati aturan yang berlaku di sana. 

3. Masjid Taluksangay

Taluksangay yang terletak di Barangay Taluksangay di Zamboanga dibangun oleh Hadji Abdullah Maas Nuno pada tahun 1885. Ini merupakan masjid tertua di Mindanao Barat.

Masjid ini menjadi pusat penyebaran agama Islam di daerah tersebut. Pada tahun 2008, masjid diperluas dan sekarang dapat menampung sekira 3.000 jamaah.

4. Masjid Sultan Haji Hassanal Bolkiah

Masjid Sultan Haji Hassanal Bolkiah juga dikenal sebagai Masjid Agung Cotabato. Masjid ini terletak di Kota Cotabato dan merupakan masjid terbesar di Filipina.

Masjid ini terletak di Barangay Kalanganan II di Kota Cotabato. Ini juga merupakan masjid terbesar kedua di Asia Tenggara setelah Masjid Istiqlal di Indonesia.

Masjid besar ini dapat menampung 1.200 jamaah mencangkup 800 jamaah pria dan 400 jamaah wanita.

Kubah emas dari Masjid Sultan Hassanal Bolkiah ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang mengunjungi Kota Cotabato.

Tidak hanya dijadikan sebagai tempat ibadah bagi umat Islam, masjid ini dijadikan sebagai tempat wisata religi untuk kaum Muslimin maupun non-Muslim.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network