Hasil Bola Tadi Malam: Ditahan Girona, Barcelona Harus Puas Bermain Imbang

Rizal Fadillah
Barcelona vs Girona. (Foto: Twitter)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Selasa (11/4/2023) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik diantaranya Barcelona yang gagal memetik kemenangan atas Girona di Camp Nou pada pekan ke-28 Liga Spanyol musim 2022/2023, Selasa (11/4/2023) dini hari WIB.

Meski menguasai jalannya pertandingan, tim berjuluk Blaugrana itu kesulitan mencetak gol hingga akhirnya harus puas menutup laga dengan skor sama kuat 0-0.

Hasil tersebut sejatinya tetap membuat Barcelona bertengger di peringkat pertama dengan koleksi 72 poin. Namun, mereka gagal memanfaatkan laga tersebut untuk memperlebar jarak dengan Real Madrid yang kini menempati urutan kedua dengan 59 poin.

Barcelona kini unggul 13 angka dari Madrid. Jumlah jarak poin yang sejatinya tetap cukup sulit untuk dikejar Los Blancos.

Jalannya pertandingan, pada awal laga Girona mampu memberikan kejutan karena sempat membahayakan lini belakang Barcelona. Namun, ketika memasuki menit ketujuh, permainan berhasil diambil alih oleh tim tuan rumah.

Gavi, Raphinha, dan Robert Lewandowski bergantian mengancam gawang Girona. Namun, tim tamu masih dapat bermain baik berkat pertahanan mereka yang rapat.

Barcelona jelas tak menyerah, mereka terus mengurung pertahanan Girona. Sejumlah peluang tercipta, namun semuanya gagal dikonversikan menjadi gol.

Padahal Barcelona benar-benar menguasai pertandingan berkat hampir 60 persen penguasaan bola. Sayang, dari sembilan tembakan yang dilepaskan, hanya dua yang shot on goal dan gol urung tercipta.

Skor 0-0 pun pada akhirnya menjadi hasil akhir di babak pertama. Xavi Hernandez jelas harus berpikir di ruang ganti agar dapat membuat Barcelona bangkit di babak kedua.

Memasuki babak kedua, Barcelona terus menekan Girona. Namun, tim tamu benar-benar tampil luar biasa karena mampu bertahan dengan baik.

Berbagai upaya dilakukan Barcelona untuk menjebol gawang tamunya tersebut. Xavi memainkan Franck Kessie di babak kedua, begitu juga Ferran Torres dan Jordi Alba.

Kendati demikian, para pemain yang baru masuk itu pun tak bisa mengubah permainan Barcelona. Alhasil, skor 0-0 tetap bertahan hingga pertandingan berakhir.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network