Hasil Bola Tadi Malam: Man City dan Inter Milan Melaju ke Semifinal Liga Champions

Rizal Fadillah
Manchester City. (Foto: Instagram)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Kamis (20/4/2023) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik diantaranya Bayern Munchen yang terpaksa harus angkat koper dari Liga Champion musim 2022/2023 setelah kalah dari Manchester City.

Kemudian, ada Inter Milan yang memastikan diri lolos ke semifinal Liga Champions musim 2022/2023.

- Bayern Munich vs Manchester City

Manchester City meraih hasil imbang saat bertemu Bayern Munich di leg kedua perempatfinal Liga Champions musim 2022/2023.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Allianz Arena pada Kamis (20/4/2023) dini hari WIB, Manchester City bermain 1-1 atas Bayern Munich.

Gol Manchester City dicetak Erling Haaland pada menit 57, memanfaatkan assist Kevin De Bruyne, sebelum disamakan Bayern Munich via eksekusi penalti Joshua Kimmich (83'). S

Meski meraih hasil imbang, namun The Citizens (julukan Manchester City) berhak lolos ke semifinal Liga Champions musim 2022/2023 setelah menang agregat 4-1.

Sebelumnya di leg pertama yang dilangsungkan di Stadion Etihad, Manchester City menang 3-0. Karena itu, Manchester City asuhan Josep Guardiola benar-benar menunjukan superioritasnya atas Die Roten (julukan Bayern Munich).

Manchester City akan menantang raja Liga Champions, Real Madrid. Los Blancos lolos ke semifinal Liga Champions musim 2022/2023 juga dengan hasil meyakinkan. Setelah dua kali bersua Chelsea di perempatfinal, Real Madrid menang 4-0.

Karena itu, duel sengit antara Real Madrid vs Manchester City diprediksi akan tersaji. Duel ini merupakan ulangan semifinal Liga Champions 2015-2016 dan 2020-2021.

Dalam dua musim di atas, Real Madrid selalu menyingkirkan Manchester City di semifinal, yakni dengan agregat 1-0 (2015-2016) dan 6-5 (2021-2022).

- Inter Milan vs Benfica

Hasil imbang juga diraih Inter Milan saat menghadapi Benfica di leg kedua perempatfinal Liga Champions musim 2022/2023. 

Pada laga yang tersaji di Stadion Giuseppe Meazza pada Kamis, (20/4/2023) dini hari WIB, Inter Milan dan Benfica bermain sama kuat 3-3.

Gol-gol Inter Milan dicetak pada menit 14 via aksi Nicolo Barella, Lautaro Martinez (65’) dan Joaquin Correa (78'). Kemudian gol tim tamu dikemas Fredrik Aursnes (38'), Antonio Silva (86') dan Petar Musa (90+5).

Hasil ini sudah cukup meloloskan Nerazzurri (julukan Inter Milan) ke semifinal Liga Champions musim 2022/2023. Sebab, pada leg pertama yang digelar di markas Benfica, Inter Milan menang 2-0 sehingga mereka unggul agregat 5-3.

Pencapaian ini merupakan yang pertama bagi Inter Milan lolos ke semifinal Liga Champions, terhitung sejak 13 tahun terakhir. Inter Milan terakhir kali lolos ke semifinal Liga Champions 2009-2010.

Saat itu bertemu juara bertahan Barcelona, Inter Milan menang agregat 3-2 dan berhak lolos ke final. Di partai puncak Liga Champions 2009-2010, Inter Milan yang saat itu ditangani Jose Mourinho mengalahkan Bayern Munich 2-0, sekaligus memastikan gelar juara.

Inter Milan akan menghadapi sang rival sekota, AC Milan. Sebelumnya, kedua tim pernah bertemu di semifinal Liga Champions musim 2002/2003 atau 20 tahun yang lalu.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network