Pemkot Bandung Kembali Tertibkan Kabel Udara yang Semrawut

Abbas Ibnu Assarani
Penertiban kabel udara yang semrawut di Kota Bandung. (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus menggeber penertiban kabel udara di sejumlah kawasan di Kota Bandung.

Kali ini Pemkot Bandung bersama Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi  (Apjatel) menertibkan kabel di sepanjang Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Wastukencana, Selasa (13/6/2023).

Kepala Bidang Infrastruktur Teknologi Informasi Diskominfo Kota Bandung, Mahyudin mengatakan, upaya penertiban kabel tersebut digelar konsisten dan telah menertibkan puluhan kilometer kabel.

"Sudah puluhan kilometer kabel. Di hampir  10 titik seperti sepanjang Jalan Ir. H Juanda, Simpang Dago-Jalan Riau, Rumah Sakit Sariningsih dan masih banyak lainnya. Karena program ini telah berjalan selama enam bulan," ungkap Mahyudin saat meninjau penertiban kabel.

Mahyudin mengaku akan terus berkolaborasi dengan Apjatel saat penertiban kabel di sepanjang Jalan Ahmad Yani.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network