BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Babe Cabita bercerita tentang kisah hidupnya yang mengidap anemia aplastika. Karena penyakit tersebut, Komika yang memiliki rambut kribo ini terpaksa menjual motor dan mobil untuk biaya pengobatan.
Hadir sebagai bintang tamu di podcast Deddy Corbuzier, Babe mengaku penyakitnya sempat membuatnya merasa khawatir. Sebab, dokter awalnya menduga Babe mengidap leukima.
Terlebih, gejala yang dialaminya selama menjalani perawatan di rumah sakit mengarah ke penyakit tersebut. Namun, setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut, baru diketahui bahwa dirinya mengidap anemia aplastik yang disebabkan karena utoimun.
"Tapi ada pemeriksaan lanjut, yaitu sedot tulang sumsum belakang. Sudah gue lakuin, dan hasilnya bukan leukimia, tapi anemia aplastik," kata bintang film Epen Cupen The Movie itu, Selasa (29/8/2023).
Penyakit yang diidap artis 34 tahun itu juga membuatnya mengira akan meninggal dunia. Sebab, selama di rumah sakit, dia mengalami menggigil, sulit tidur hingga berhalusinasi.
"Menggigil parah. Susah tidur, Gue sempat deg-degan juga, 'oh berarti orang mau meninggal tuh gini ya'," jelas Babe.
Di sisi lain, pemilik nama asli Priya Prayogha Pratama Tanjung itu khawatir tidak sanggup membayar biaya pengobatan. Karena itu, dia meminta istrinya untuk menjual motor dan mobil yang dia miliki sebagai antisipasi.
"Aku tuh mikir kalau misalnya nanti kenapa-kenapa sampe parah. Aku bilang sama istri jual semua, ada vespa ada mobil, itu dijual karena supaya ada pemasukan," ujar Babe.
Sebab kala itu, Babe sudah pasrah dengan kondisinya.
"Karena gue berpikirnya wah gue bentar lagi ini, karena anemia aplastik," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait