Tak Mau Bergantung ke Pemain Asing, Persib Incar Striker Muda Lokal

Rizal Fadillah
Bojan Hodak dan Goran Paulic. (Persib)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib tengah mengincar sosok striker muda yang akan diproyeksikan untuk bermain di Liga 1 musim depan. Salah satu yang tengah dipantau adalah pemain muda binaan Akademi Persib.

Asisten pelatih Persib, Goran Paulic mengatakan, Bojan Hodak akan memantau langsung para striker di Akademi Persib. Sejauh ini, pemain muda yang diikutkan berlatih adalah pemain tengah dan belakang.

"Mungkin nanti di masa jeda atau di bulan Desember, Coach Bojan dan saya akan memantau beberapa pemain muda. Sejauh ini yang mengikuti latihan itu memang bukan striker, kebanyakan hanya gelandang dan wing back," kata Goran, Kamis (23/11/2023).

Goran menjelasakan, pencarian striker muda untuk menghindari ketergantungan Persib terhadap striker utama.

Menurutnya, minimnya penyerang lokal tidak hanya terjadi di Indonesia, tapi juga di klub-klub Asia lainnya. Hal itu dikarenakan ada kesenjangan kualitas, kondisi fisik dan kesempatan antara penyerang lokal dengan asing.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network