Tantang Kelompok yang Mau Pakai Kekuatan dan Kekerasan ke Rakyat, Megawati: Hadapi Saya!

Jonathan Simanjuntak
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pasang badan menanggapi kelompok dan pihak tertentu yang mau menindas rakyat Indonesia dengan kekerasan dan kekuatan. (foto : Sindonews)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id  - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pasang badan menanggapi kelompok dan pihak tertentu yang mau menindas rakyat Indonesia dengan kekerasan dan kekuatan. Hal itu diungkapkannya saat menghadiri Rakornas Relawan Ganjar-Mahfud sepulau Jawa.

Megawati mengaku tak rela jika rakyat dijadikan korban kekuasaan dan kekerasan. Menurut Megawati rakyat harus dihargai lantaran karena kekuatan rakyat juga Indonesia bisa menang lawan penjajah.

“Ketika tiga setengah abad dijajah lalu dengan jerih payah, air mata dan darah, pengorbanan daripada rakyat, dengan hanya bambu runcing, bisa melepas yang namanya penjajahan itu,” ungkap Megawati di Jiexpo Kemayoran, Senin (27/11/2023).

Oleh sebab itu ia pun menentang kelompok-kelompok yang memakai kekuatan kekuasaan dan kekerasan untuk menindas rakyat. Ia bahkan berterus terang akan menghadapi kelompok-kelompok itu.

“Makanya yang namanya kelompok-kelompok mau melakukan kekuatan, kekerasan kepada kepada rakyat Indonesia, terus terang loh, hadapi saya. Hadapi saya, hadapi saya," tegas dia.

Ucapan Mega langsung disambut meriah ribuan relawan Ganjar-Mahfud yang hadir. Mega lantas menegaskan ucapannya kembali bahwa kekuasaan tidak boleh digunakan sewenang-wenang.

“Saya pun rakyat Indonesia, saya pun yang punya tanah ini, saya pun yang punya anak-anak saya di tanah ini, saya pun mengalirkan darahnya dengan orang tua saya, kakek-nenek saya, untuk membangun negeri ini, lalu kalian seenaknya saja hanya mau dengan kekuasaan, untuk kekuasaan. No!” ucap Megawati.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network