Hasil Bola Tadi Malam: Hattrick Phil Foden Bawa Man City Menang, AS Roma Hajar Cagliari

Rizal Fadillah
Phil Foden. (Foto: X)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Selasa (6/2/2024) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik di antaranya Manchester City sukses merebut poin penuh saat bertamu ke markas Brentford dalam lanjutan Liga Inggris musim 2023/2024.

Kemudian, ada AS Roma yang meraih kemenangan telak saat menjamu Cagliari dalam lanjutan Liga Italia musim 2023/2024.

- Brentford vs Manchester City 

Man City berhasil meraih kemenangan atas Brentford dalam lanjutan Liga Inggris musim 2023/2024. Bermain di Stadion GTech Community, laga berakhir dengan skor 3-1.

Tuan rumah unggul duluan di menit ke-21 lewat gol Neal Maupay. Akan tetapi, hattrick Phil Foden (45+3', 53', 70') memberikan angka penuh untuk sang juara bertahan.

Jalannya pertandingan, butuh tiga angka membuat Man City tampil trengginas sejak awal. Sepakan jarak jauh Julian Alvarez di menit ke-10 sudah mengancam, tetapi kiper Mark Flekken bisa menepis bola yang mengarah ke pojok kanan atas gawang itu dengan brilian.

Selang empat menit, pemain asal Argentina itu lagi-lagi mengancam, tetapi Flekken kembali menunjukkan aksi brilian. Kiper berkebangsaan Belanda itu lalu menghalau sepakan jarak jauh Kyle Walker.

Asyik menyerang, gawang Man City justru kemasukan duluan. Flekken melepas bola panjang dari belakang yang diterima dengan baik oleh Maupay. Striker berdarah Prancis itu menggiring bola ke kotak penalti lawan dan menaklukkan Ederson dari jarak dekat di menit ke-21.

Tertinggal, serangan Man City justru semakin sporadis. Namun, mereka baru bisa mencetak gol tepat jelang babak pertama berakhir. Foden mampu melesakkan bola dari dalam kotak penalti sehingga paruh awal berakhir dengan skor 1-1.

Usai rehat, anak asuh Pep Guardiola kian menggila. Foden lagi-lagi menjadi momok menakutkan bagi pertahanan Brentford. Pemain berkebangsaan Inggris itu membawa tim tamu berbalik memimpin 2-1 pada menit ke-53, usai menanduk umpan silang Kevin de Bruyne.

Berbalik unggul tak membuat Man City bersantai. Mereka terus bekerja keras untuk memastikan kemenangan. Hasilnya manis. Foden kali ini berhasil memanfaatkan umpan Erling Haaland untuk membawa timnya memimpin 3-1 di menit ke-73 sekaligus menggenapkan hattrick.

Lima menit setelah gol itu, Christian Norgaard hampir membawa Brentford memperkecil skor andai Ederson tak sigap menghalau bola. Man City membalas lewat tembakan de Bruyne dari jarak dekat yang menyamping tipis di menit ke-86.

Phil Foden menggenapkan hattrick sekaligus membawa Manchester City menang 3-1 atas Brentford (Foto: Reuters/David Klein)

Kerja keras kedua tim untuk menambah gol tak berbuah. Alhasil, skor 3-1 untuk kemenangan Man City bertahan hingga bubaran.

- AS Roma vs Cagliari

Kemanangan telak diraih AS Roma saat menjamu Cagliari dalam lanjutan Liga Italia musim 2023/2024. Bermain di Stadio Olimpico, laga berakhir dengan skor 4-0.

Tim asuhan Daniele De Rossi sukses unggul dua gol pada babak pertama melalui Lorenzo Pellegrini (2') dan Paulo Dybala (23'). Kemudian, gol kedua La Joya (51') serta Dean Huijsen (59') menutup pesta kemenangan.

Hasil positif atas Cagliari membuat Roma menempati posisi kelima klasemen sementara dengan 38 poin dari 23 laga. Selain itu, mereka sukses melanjutkan tren apik di bawah kepelatihan De Rossi dengan meraih tiga kemenangan beruntun.

Selepas pertandingan, De Rossi memberikan kritikan kepada Paredes yang mendapatkan kartu kuning saat timnya sedang memimpin jauh pada menit ke-66.

Menurutnya, hal tersebut adalah tindakan bodoh dan tim tidak boleh kehilangan pemain penting akibat tak bisa mengontrol emosinya.

Paredes harus menerima kartu kening pada menit ke-66. Hal tersebut terjadi usai bersitegang dengan Nahitan Nandez lantaran membela Nicola Zalewski yang dilanggar.

De Rossi kesal dengan sikap pemainnya itu. Gelandang berusia 29 tahun itu telah mendapatkan 11 kartu kuning dan dua kali akumulasi kartu dari 21 pertandingan Liga Italia 2023-2024.

“Dengar, saya suka kalau pemain berusaha membela rekan satu timnya, tapi saat memimpin 4-0 mereka harus cerdas,” kata De Rossi, dikutip dari Football Italia, Selasa (6/2/2024).

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network