Gagal Jadi Juara Tiga Piala Asia U-23, Shin Tae-yong Istirahatkan Timnas Indonesia dari Bola

Rina Rahadian
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: Dok. PSSI.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memutuskan untuk mengistirahatkan pemain Timnas Indonesia dari bola usai gagal merebut juara tiga Piala Asia U-23.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia tumbang di kalahkan Irak dengan skor 1-2 pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5/2023).

Garuda Muda unggul terlebih dahulu melalui gol Ivar Jenner pada menit ke-19, sebelum Zaid Tahseen Hantoosh menyamakan kedudukan pada menit ke-27. 

Irak membalikkan keadaan menjadi 2-1 lewat gol Ali Jasim pada menit ke-96 alias babak pertama perpanjangan waktu.

Atas kekalahannya tersebut, Shin Tae-yong mengakui ada perbedaan kualitas di antara pemainnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network