BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - MIMORI, produsen jedai atau jepit rambut premium hadir di event Be On Fest yang berlangsung tiga hari, Jumat-Minggu, 26-28 Juli 2024 di Trans Convention Centre, Kota Bandung. Di event ini, MIMORI memperkenalkan jedai premium Autumn in Nami berteknologi pro-guard.
Brand Activaction MIMORI Arina Pramudita mengatakan, produk terbaru yang dihadirkan di Be One Fest Bandung adalah Autumn in Nami dengan teknologi pro-guard. Pengunjung Be One Fest akan mendapatkan promo dan harga khusus untuk produk Autumn in Nami.
Selain itu, MIMORI juga memperkenalkan jedai mini ukuran 3 sentimeter (cm). Jedai mini ini terdiri dari 6 seri dan dilengkapi bag charm mini pada setiap boks. Pengunjung sangat antusias dengan produk baru ini.
"Untuk harga, rata-rata sama, Rp149.000. Dengan harga ini, pembeli dapat tiga jedai plus satu exclusive pouch," kata Arina ditemui di booth event Be One Fest Bandung, Jumat (26/7/2024).
Arina menyatakan, MIMORI Official merupakan brand baru. Belum genap dua tahun tapi sudah dikenal banyak orang. Seperti saat MIMORI hadir di Surabaya, warga terutama perempuan, sudah mengenal jedai premium MIMORI.
Di semua produk, ujar Arina, jedai MIMORI dibuat dengan ultra pigment technology, shatterproof technology, dan pro-guard technology.
"Dengan teknologi shatterproof, jedai MIMORI tahan lama atau awet dan tidak mudah kusam. Kemudian, penggunaan teknologi ultra pigment membuat jedai MIMORI memiliki warna cantik dan unik," ujar Arina.
Arina menuturkan, teknologi terbaru yang diterapkan di produk jedai adalah pro-guard. Dengan teknologi ini, ring jepit rambut tertutup dari dalam dan luar sehingga tidak mudah berkarat dan tidak menyangkut di rambut.
"Selain itu, pembeli jedai MIMORI akan mendapatkan exclusive pouch cantik dan bisa digantung di tas, jadi meminamilisir kehilangan," tuturnya.
Saat ini, kata Arina, MIMORI Official memiliki offline store di Atlas Bali Pink Store. Kemudian, toko offline kedua di The Placement, Cilandak, Jakarta. MIMORI juga kerap hadir di event pameran besar dan bergengsi.
"MIMORI comming soon buka di The Headline Store, Pantai Indah Kapuk (PIK Evenue). Bandung juga ya kami usahakan comming soon buka di sini. Di online market, warga Bandung salah satu (konsumen) paling besar," ucap Arina.
Yang membanggakan, kata Arina, produk Mimori memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) lewat seri signature Gapyeong Glow. Jedai Gapyeong Glow meraih rekor MURI karena jedai pertama di Indonesia yang bisa menyala dalam gelap atau glow in the dark.
Pantauan di lokasi, produk jedai MIMORI Official menarik perhatian banyak pengunjung di Be On Fest. "Seri jedai mininya gemes banget. Apalagi Haneul Park warnanya cute. Gak tahan untuk gak beli sekarang, limited banget gak tersedia di e-commerce," kata Nina, pengunjung Be One Fest.
Sementara itu, CEO MIMORI Suhaimie dalam keterangan tertulis mengatakan, berharap dapat kembali ke Bandung, menyapa dan memberikan pelayanan premium kepada konsumen di Bumi Pasundan. "Terima kasih atas sambutan hangat warga Bandung terhadap MIMORI," kata Suhaimie.
Untuk melihat keseruan booth MIMORI di Be On Fest Bandung dapat mengunjungi Instagram Mimori di @mimoriofficial.
Editor : Ude D Gunadi
Artikel Terkait