Kecelakaan Tol Purbaleunyi, Jasa Marga Sebut Lebih dari 10 Kendaraan Hancur

Riyan Rizki Roshali
Kecelakaan Tol Cipularang berupa tabrakan beruntun melibatkan lebih dari 10 kendaraan yang diduga dipicu oleh sebuah truk pengangkut kardus mengalami rem blong. Foto: Tangkapan Layar

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kecelakaan Tol Cipularang berupa tabrakan beruntun melibatkan lebih dari 10 kendaraan yang diduga dipicu oleh sebuah truk pengangkut kardus mengalami rem blong.

Akibatnya, Kecelakaan beruntun tol Cipularang lalu lintas dari Bandung menuju Jakarta mengalami gangguan signifikan dan pengendara terpaksa mencari jalur alternatif.

Kecelakaan tol Cipularang Km 92 hari ini membuat kepanikan pengendara lainnya.“Sejauh ini yang info yang kami terima melibatkan lebih dari 10 kendaraan,” kata Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division Plaza Tol Cililitan Jakarta, Panji Satriya Senin (11/11/2024).

Panji menuturkan insiden Kecelakaan Tol Purbaleunyi tersebut terjadi sekira pukul 15.15 WIB melibatkan truk pengangkut kardus.

“Kecelakaan melibatkan sebuah truk pengangkut kardus di KM 92 Ruas Tol Cipularang arah Jakarta pada pukul 15.15 WIB,” ujar dia.

Dia menambahkan, akibatnya lalu lintas di lokasi yang mengarah ke Jakarta tertutup. “Sedangkan jalur sebaliknya dibuka dua lajur untuk dapat dilalui,” jelas dia.

Sebelumnya, melalui akun resmi X, Jasa Marga menyampaikan adanya pengalihan arus lalulintas atas kecelakaan itu. Kendaraan yang mengarah ke Jakarta dialihkan ke rua Tol Cikamuning.

"16.05 WIB #Tol_Purbaleunyi Pengguna jalan dari Bandung arah Jakarta yang akan melintas, dialihkan keluar melalui T Cikamuning KM 116," tulis akun X, @JASAMARGA

Nantinya para pengendara akan kembali masuk di Gerbang tol KM 84 untuk kembali mengarah ke Jakarta.

"Masuk kembali melalui GT Jatiluhur KM 84 dampak penanganan kecelakaan di Plered KM 92+000 arah Jakarta," sambungnya.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network