Ini Susunan Pemain Semen Padang vs Persib Bandung

Deni Mulyana
Susunan pemain Semen Padang menjamu Persib Bandung pada laga Pekan 27 Liga 1 2024-2025 di Stadion GOR H Agus Salim, Padang, Senin (10/3/2025) malam. (grafis/bandungraya.inews.id)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id – Laga seru bakal tersaji di Stadion GOR H Agus Salim, Kota Padang, Senin (10/3/2025) mulai pukul 21.00 WIB, saat tuan rumah Semen Padang menjamu Persib Bandung pada Pekan 27 Liga 1 2024-2025.

 

Kedua tim yang berbeda posisi di klasemen sementara tersebut mempunyai misi yang sama, yakni meraih kemenangan pada hari pertama pekan ke-27 ini. Persib yang masih memimpin klasemen, dengan koleksi 54 poin, membutuhkan tambahan poin penuh agar tetap menjauh dari kejaran rival-rivalnya di papan atas.

 

Saat ini, Persib hanya berjarak 5 poin dari peringkat 2, Dewa United yang mengemas 49 poin. Jika Persib sampai menelan kekalahan, dan di waktu bersamaan Dewa menang atas Borneo, maka di akhir Pekan 27 nanti, selisih angka keduanya hanya akan terpaut 2 poim, karena skuat Banten Warriors akan mengemas 52 poin. Bukan hanya Dewa, tim Persebaya yang berada di posisi 3 dengan 43 poin, juga menjadi ancaman bagi Maung Bandung.

 

Di sisi lain, kemenangan pun jadi target tim Semen Padang agar bisa meninggalkan zona degradasi. Saat ini, tim Kabau Sirah baru mengemas 22 poin dan menempati peringkat 16. Semen Padang tertinggal 1 poin dari Persis Solo dan PSIS Semarangi  posisi 15 dan 14. Semen Padang sediri memiliki poin yang sama dengan PSS Sleman yang berada di peringkat 17. Jika berhasil meraih kemenangan, Semen Padang akan mengoleksi 25 poin, dan bisa menyalip PSIS dan Sleman yang otomstis menjauhi zona drgradasi.

 

Dengan target 3 poin tersebut, kedua pelatih dipastikan menurunkan komposisi pemain terbaiknya dalam starting line nanti. Sayangnya kedua pelatih banyak kehilangann pemain sehingga tidak bisa tampil full team.

 

Dari kubu tim tami, Pelatih Persib Bojan Hodak sudah sejak lama, tidak bisa memainkan 4 pilarnya karena mengalami cedera serius, yakni Febri Haryadi, Rezaldi Hehanussa, Dedi Kusnandar, dan Rachmat Irianto, juga Dimas Drajad juga mengalami cedera hingga absen cukup lama. Belakangan center bek Victor Igbonefo juga mengalami cedera sehingga tidak diboyong ke Padang.

 

Teranyar, Coach Hodak harus kehilangan 2 pemain pilarnya, yakni center bek Nick Kuipers dan winger Ryan Kurnia. Kedua pemain yang mencetak gol pada laga terakhir Maung Bandung menghadapi Persik Kediri tersebut harus absen karena akumulasi kartu kuning yang diterimanya Rabu (5/3/2025) lalu.

 

Dalam pertandingan yang dimenangkan Persib 4-1 tersebut, Ryan mendapat kartu kuning keempat pada menit 20. Tiga kartu kuning sebelumnya didapat saat Persib menghadapi Arema FC, PSIS Semarang dan PSM Makassar. Sementara Kuipers mendapatkan kartu kuning pada menit 12. Di luar kartu merah di laga kontra PSBS Biak, Kuipers sudah mengantongi 4 kartu kuning lain yang mengharuskannya absen lagi. Tiga kartu kuning sebelumnya didapatkan saat menghadapi Arema FC, Borneo FC, dan Persis Solo.

 

Kendati banyak kehilangan pemain, Hodak menegaskan kesiapan timnya menghadapi Semen Padang. Apalagi situasi serupa juga dialami oleh tim tuan rumah. "Kedua tim juga tidak diperkuat banyak pemain. Tapi kami akan berusaha dan mengharapkan hasil positif buat Persib," tegas Hodak dalam sesi konferensi pers jelang laga di Stadion GOR H Agus Salim, Minggu (9/3/2025).

 

Melakoni laga tandang kali ini, pelatih asal Kroasia ini memboyong 21 pemain yang sudah bertolak ke Padang pada Minggu (9/3/2025) kemarin. "Tapi kami masih memiliki cukup pemain. Mereka juga harus menunjukkan bahwa mereka digaji," sambungnya.

 

Dengan absennya Kuipers, Hodak kembali akan menduetkan Gustavo Franca dan Mateo Kocijan di posisi center bek. Kedua akan diapit oleh 2 wingback yang ditempati Edo Febriansah di sisi kiri dan Henhen Herdiana di kanan. Keempat bek ini akan mengawal Kevin Ray Mendoza yang masih tetap dipercaya menjaga gawang Maung Bandung Bandung.

 

Dalam skema 4-2-3-1, Coach Hodak kembali menurunkan striker andalannya, David da Silva sejak menit awal untuk jadi ujung tombak tunggal di lini serang Maung Bandung. Sementara Gervane Kastaneer tidak masuk dalam daftar susunan pemain (DSP).

 

DDS masih disokong 3 geladang serang, yakni Ciro Alves di sisi kiri dan Beckham di kanan, serta Tyronne del Pino yang akan berdiri di belakang DDS. Untuk sektor tengah, kapten tim Marc Anthony Klok kembali akan dipercaya menjadi penyeimbang dalam menyusun serangan sekaligus menggalang pertahanan Maung Bandung, berduet dengan gelandang muda Robi Darwis.

 

Sedangkan di kubu Semen Padang, Pelatih Eduardo Almeida mengatakan, timnya juga banyak kehilangan pemain utama karena sejumlah alasan. Walau sulit, dia akan berusaha keras menjalani laga nanti.

 

"Kami akan bermain melawan tim terbaik di Liga. Dengan banyak keterbatasan yang kami punya. Buat saya yang berpikiran tentang hasil tidak terlalu penting, berusaha di setiap pertandingan memberikan yang terbaik dan berbuat yang terbaik,untuk hasil lihat saja nanti," ungkap Almeida dalam sesi konferensi pers jelang laga di Stadion GOR H Agus Salim, Minggu (9/3/2025).

 

Coach Almeida setidaknya kehilangan 6 pemain andalanya. Selain 2 pemain yang mengalami cedera, ada 4 pemain yang mendapat hukuman kartu. Tin Martic harus absen karena hukuman kartu merah, lalu Ricki Ariansyah dan Alexvan Djin terkena akumulasi kartu kuning, serta Alhassan Wakaso yang juga terkena hukuman kartu. Sejumlah pemain lainnya pun diragukan bisa tampil karena kendala kebugaran fisik.

 

Karena itu, pelatih asal Portugal ini harus memutar otak lebih keras untuk menyusun starting line-up pada laga kali ini. Dalam skema 4-3-3, Coach Almeida akan mengandalkan trio penyerang, yakni Bruno Gomes sebagai ujung tombak didukung 2 penyerang sayap, Gala Pagamo di kiri dan Cornelius Stewart di kanan.

 

Sedangkan di sektor tengah, ada kapten tim Rosad Setiawan, Firman Juliansyah, dan Carlos Filipe Chaby. Sementara di lini belakang, kiper Arthur Augusto akan dikawal 4 bek, yakni Bima Reksa, Dwi Geno, Dimas Roni, dan Malcior Majedeat.

 

Susunan Pemain

Semen Padang (4-3-3)

1 Arthur Augusto; 55 Bima Reksa, 66 Dwi Geno Nofiansyah, 14 Dimas Roni Saputra, 20 Malcior Leideker Majedeat; 31 Rosad Setiawan (C), 7 Carlos Filipe Fonseca Chaby, 15 Firman Juliansyah; 18 Gala Pagamo, 17 Bruno Gomes de Oliveira Conceição, 9 Cornelius Ezekiel Stewart

Cadangan: 71 Teguh Amiruddin, 34 Ikram L Giffari; 27 Gilang Esa, 70 Zulkifli Yahya, 21 Moch Diky Indriyana, 29 Irkham Zahrul Mila, 19 Muhammad Ridwan

Pelatih: Eduardo Filipe Arroja Almeida

 

Persib Bandung (4-2-3-1)

1 Kevin Ray Mendoza; 97 Edo Febriansah, 4 Gustavo Franca, 17 Mateo Kocijan, 12 Henhen Herdiana; 23 Marc Anthony Klok (C), 6 Robi Darwis; 77 Ciro Alves, 10 Tyronne del Pino, 7 Beckham Putra Nugraha; 19 David da Silva

Cadangan: 14 Teja Paku Alam, 50 Fitrah Maulana; 5 Kakang Rudianto, 16 Achmad Jufriyanto, 27 Zalnando; 18 Adam Alis Setyanto,71 M Adzikry Fadillah, 88 Ahmad Agung Setiabudi, 37 Ferdiansyah, 73 Zulkifli Lukmansyah

Pelatih: Bojan Hodak. (*)

 

Editor : Abdul Basir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network