get app
inews
Aa Text
Read Next : Rachmat Irianto Optimis Persib Raih Kemenangan di Kandang Port FC

Fokus Persiapkan Diri, Robi Darwis Tak Masalah Diberi Waktu Sedikit untuk Bermain

Kamis, 14 Juli 2022 | 09:32 WIB
header img
Pemain Persib Bandung, Robi Darwis. (Foto: Persib)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Gelandang Persib Bandung, Robi Darwis terus mempersiapkan diri jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 yang rencananya akan dimulai pada 23 Juli 2022 mendatang.

Dalam beberapa hari menjelang kick-off Liga 1, Robi Darwis akan memaksimalkan waktunya untuk terus berlatih.

Terlebih, pemain bernomor punggung 6 tersebut telah mengetahui apa yang kurang dari dirinya sejauh ini seperti komunikasi, kekompakan hingga membantu saat penyerangan.

"Saya lebih fokus mempersiapkan diri. Mau main di manapun atau lima atau 10 menit pun akan saya maksimalkan, semaksimal mungkin," kata Robi dilansir dari laman Persib.co.id.

Selain target meraih menit bermain, Robi Darwis juga ingin memaksimalkan tahun pertamanya bersama Persib untuk belajar.

Sebab, banyak hal yang harus dipelajari untuk siap bermain di level profesional.

"Belajar dari senior bagaimana cara bermain yang baik. Untuk kepercayaan pelatih, ya gimana nanti, apakah dikasih menit atau tidak, setidaknya kerja keras dulu, di latihan atau pertandingan," tandasnya.***

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut