BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Dua laga uji coba bertajuk FIFA Matchday telah diselesaikan oleh Timnas Indonesia dengan raihan kemenangan.
Laga tersebut mempertemukan Timnas Indonesia vs Curacao yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan Stadion Pakansari.
Pada dua pertandingan tersebut, skuad Garuda sukses mengamankan kemenangan.
Laga timnas Indonesia vs Curacao yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Sabtu (24/9/2022) malam WIB, berakhir dengan skor 3-2.
Tiga gol kemenangan timnas Indonesia dibukukan oleh Marc Klok (19'), Facruddin Aryanto (23'), dan Dimas Drajad (56'). Adapun gol Curacao masing-masing dicetak oleh Rangelo Janga (7') dan Juninho Bacuna (25').
Sementara pada laga kedua yang berlangsung di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor pada Selasa (27/9/2022), Timnas Indonesia menang dengan skor 2-1.
Kedua gol tuan rumah dicetak Dimas Drajad (3') dan Dendy Sulistiawan (86'). Sementara Curacao hanya mampu memperkecil kedudukan melalui gol yang dicetak Jeremy Antonisse (46').
Total, dalam dua pertemuan di laga FIFA Matchday, skuad Garuda cukup produktif dengan menyumbangkan lima gol dan tiga kali kebobolan.
Melihat pencapaian ini, Shin Tae-yong menyebut, kepercayaan diri anak asuhnya meningkat pesat setelah dinyatakan lolos ke Piala Asia 2023.
Menurutnya, hal itu menjadi modal berharga sehingga skuad Garuda mampu tampil apik saat melawan Curacao.
"Para pemain memang setelah lolos ke Piala Asia 2023, kepercayaan diri meningkat juga," ucap Shin Tae-yong.
Selain itu, Egy Maulana Vikri dkk telah memahami filosofi permainan yang dia inginkan. Bahkan, mereka dianggap bisa beradaptasi dengan cepat dengan instruksi yang dia berikan.
"Dan pemain mulai paham dan sadar filosofi sepa kbola saya seperti apa. Dan para pemain semakin bisa beradaptasi dengan permainan yang saya inginkan," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah