get app
inews
Aa Text
Read Next : Bungkam Atalanta 2-0, Real Madrid Juara Piala Super Eropa 2024

Hasil Bola Tadi Malam: Juventus dan AC Milan Kompak Kalah, Real Madrid dan PSG Gagal Menang

Senin, 30 Januari 2023 | 09:00 WIB
header img
AC Milan vs Sassuolo. (Foto: Twitter)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Simak hasil bola tadi malam, Senin (30/1/2023) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik di antaranya duo raksasa Italia yakni Juventus dan AC Milan kompak alami kekalahan. Lalu ada Napoli yang semakin perkasa dipuncak klasemen setelah mengalahan AS Roma.

Kemudian, ada Real Madrid yang harus bermain imbang di kandang sendiri. Nasib yang sama juga dialami PSG saat menghadapi Stade de Reims.

- Juventus vs Monza

Juventus harus menanggung malu setelah menerima kekalahan 0-2 saat menghadapi Monza dalam lanjutan Serie A musim 2022/2023.

Bermain di Allianz Stadium, Turin, Italia, pada Minggu (29/1/2023) malam WIB, dua gol kemenangan Monza dicetak Patrick Ciurria (18’) dan Dany Mota (39’).

- AC Milan vs Sassuolo

Nasib yang sama pun dirasakan oleh AC Milan saat menghadapi Sassuolo dalam lanjutan Serie A musim 2022/2023.

Berlaga di Stadion San Siro, Milan pada Minggu (29/1/2023) malam WIB, AC Milan yang diunggulan dalam pertandingan tersebut ternyata di luar dugaan tak mampu meraih kemenangan.

Gol Sassuolo diciptakan oleh Gregoire Defrel (19'), Davide Frattesi (21'), Domenico Berardi (30'), Armand Lauriente (47' pen.), dan Matheus Henrique (79'). Sementara gol AC Milan disumbang Olivier Giroud (23') dan Divock Origi (81')

Tim besutan Stefano Pioli itu dihajar tamunya Sassuolo dengan skor 2-5. Kekalahan itu membuat AC Milan terpaku di posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi 38 poin. Sementara Sassuolo naik ke posisi 17 dengan raihan 20 poin.

- Lazio vs Fiorentina

Lalu, ada Lazio yang gagal meraih kemenangan saat bermain di kandang sendiri menghadapi Fiorentina.

Berlaga di Stadio Olimpico, Roma, Italia, pada Senin (30/1/2023) dini hari WIB, kedua tim harus puas bermain imbang 1-1.

Satu gol Lazio dicetak oleh Nicolo Casale (8’), sementara satu gol Fiorentina tercipta lewat aksi Nicolas Gonzalez (49’).

- Real Madrid vs Real Sociedad

Serupa, Real Madrid pun gagal meraih poin penuh saat berlaga di rumah sendiri menghadapi Real Sociedad.

Laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Madrid, pada Senin (30/1/2023) dini hari WIB itu berkesudahan 0-0.

Padahal, dalam laga tersebut Real Madrid sejatinya tampil dominan sejak menit awal, sayang peluang-peluang yang tercipta gagal dikonversi menjadi gol.

- PSG vs Stade de Reims

Masih dengan hasil yang sama, PSG gagal meraih kemenangan atas Stade de Reims dalam lanjutan Liga Prancis musim 2022-2023.

Bertanding di Parc des Princes, Paris, Prancis, pada Senin (30/1/2023) dini hari WIB, kedua tim harus rela berbagai angkat dengan skor angkir 1-1.

Dalam pertandingan itu, Les Parisiens bermain dengan 10 pemain usai Marco Verratti mendapat kartu merah di menit ke-59. Satu gol PSG tercipta lewat Neymar Jr (51’), sementara satu gol tim tamu lahir melalui Folarin Balogun (90+6').

- Napoli vs AS Roma

Kandidat juara Serie A musim ini, Napoli kian kokoh di puncak klasemen setelah berhasil mengalahkan AS Roma dengan skor 2-1.

Berlaga di Stadio Diego Armando Maradona, Naples, Italia, pada Senin (30/1/2023) dini hari WIB, dua gol kemenangan Napoli tercipta lewat aksi Victor Osimhen (17’) dan Giovanni Simeone (86’), sementara satu gol AS Roma lahir lewat Stephan El Shaarawy (75’).

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut