CIANJUR, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Curug Citambur merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Cianjur, Jawa Barat.
Wisata alam satu ini cukup menjadi tempat favorit wisatawan untuk menghabiskwan waktu libur mereka.
Curug Citambur juga menjadi salah satu hidden gem yang lokasinya berada ditengah hutan dan perbukitan.
Curug Citambur ini menghadirkan tempat rekreasi berupa air terjun yang memiliki ketinggian 100 meter.
Air terjun ini mengalir diantara bebatuan tebing yang besar dan tinggi dengan beberapa undakan atau tingkatan.
Debit air terbesar terdapat pada tingkatan pertama dengan aliran air yang cukup deras.
Disekitarnya Anda bisa menyaksikan rerumputan dan tanaman hijau yang menyelimuti bebatuan tebingnya.
Fenomena tersebut menjadi eye catching tersendiri yang menunjukan keunikan dari Curug Citambur.
Air Terjun indah ini berada di balik tebing Gunung Lemo dengan pemandangan alam yang luar biasa indah.
Aliran deras dari curug ini memberikan hawa sejuk dan udara yang segar.
Pemberian nama Citambur yang berasal dari Bahasa Sunda sendiri memiliki arti sebuah alat musik pukul.
Hal tersebut dikarenakan arus derasnya menciptakan bunyi jatuh yang keras seperti suara tambur yang dipukul.
Untuk harga tiket masuk Curug Citambur sendiri yaitu Rp10.000/orang.
Adapun biaya tambahan yang harus dikeluarkan ketika berkunjung ke Curug Citambur yaitu tiket parkir kendaraan Rp2.000/motor dan Rp5.000/mobil.
Untuk mengunjungi tempat wisata alam Curug Citambur, Anda tidak akan merasa kesulitan.
Lokasi dari air terjun Curug Citambur berada di Karangjaya, Pasirkuda, Kabupaten Cianjur.
Jarak destinasi wisata alam Curug Citambur jika anda berangkat dari pusat kota Cianjur kurang lebih 83 km.
Anda bisa mengunjungi Curug Citambur Cianjur menggunakan kendaraan dengan menempuh waktu sekitar 3 jam perjalanan.
Editor : Rizal Fadillah