BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla mengaku kecewa rekor 15 laga tak terkalahkan pecah di tangan PSM Makassar.
Menurutnya, ada beberapa hal yang perlu diperbaiki setelah mengalami kekalahan 1-2 dari PSM Makassar di Stadion Pakansari, Bogor pada Selasa (14/2/2023) kemarin.
Karena itu, Luis Milla pun berjanji akan melakukan evaluasi buat timnya sebelum pertandingan selanjutnya. Perbaikan diharapkan bisa membuat anak asuhnya tampil lebih baik lagi dari laga sore ini.
“Saya harus melihat secara detail untuk melakukan evaluasi buat tim, ini menjadi pekerjaan kami sebelum laga nanti,” ucap Luis Milla, Rabu (15/2/2023).
Luis Milla menyebut, masih tersisa 11 pertandingan yang harus timnya perjuangkan untuk mengejar hasil terbaik. Terdekat, Persib akan menghadapi Rans Nusantara pada Minggu (19/2/2023).
“Ada 11 pertandingan ke depan dan kami akan fokus dan kami harus berlajar dari pertandingan ini,” ungkapnya.
Pelatih asal Spanyol ini juga tak lupa menyampaikan terimakasih atas dukungan Bobotoh yang sudah datang ke stadion. Menurutnya, dukungan yang luar biasa telah diberikan selama laga tersebut.
“Terimakasih Bobotoh telah datang dan memberikan dukungan langsung,” ujarnya.
Senada, Ricky Kambuaya juga mengaku kecewa dengan kekalahan dari PSM Makassar. Padahal, para pemain sudah mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk memenangkan laga tersebut.
Selama pertandingan, Persib tak henti-hentinya berusaha untuk bisa mencetak gol. Bahkan, hingga menit-menit terakhir pun, Pangeran Biru masih bisa mendapat peluang meskipun tak berbuah gol.
"Pemain semuanya sudah bekerja keras dan tampil maksimal, namun hasil tidak sesuai harapan. Hasil yang mengecewakan,” kata Ricky Kambuaya.
Dirinya mengatakan, timnya bersepakat untuk bisa cepat bangkit dari kekalahan tersebut. Segala usaha akan dilakukan dalam sesi latihan untuk memperbaiki penampilan sehingga bisa meraih kemenangan di pertandingan-pertandingan selanjutnya.
"Masih ada pertandingan di depan dan kami akan berusaha maksimal,” tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah