get app
inews
Aa Text
Read Next : Bungkam Atalanta 2-0, Real Madrid Juara Piala Super Eropa 2024

Hasil Bola Tadi Malam: PSG dan Dortmund Selangkah Lagi Juara, Madrid dan Inter Tumbang

Senin, 22 Mei 2023 | 08:00 WIB
header img
Kylian Mbappé. (Foto: Twitter)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Senin (22/5/2023) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik diantaranya kemenangan atas Chelsea lengkapi pesta juara Manchester City. Lalu, ada Real Madrid yang turun peringkat usai menerima kekalahan dari Valencia.

Selanjutnya, ada PSG dan Borussia Dortmund yang tinggal selangkah lagi memastikan gelar juara. Kemudian, ada Lazio dan Napoli yang sama-sama meraih kemenangan.

- Manchester City vs Chelsea

Manchester City berhasil meraih kemenangan atas Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris musim 2022/2023.

Bermain di Etihad Stadium, Minggu (21/5/2023) malam WIB, laga berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Manchester City.

Pada laga ini, Man City hanya menurunkan tim pelapisnya menyusul kepastian menjuarai Liga Inggris musim 2022/2023.

Meski begitu, mereka tetap bermain apik dan Julian Alvarez mencetak satu-satunya gol ke gawang Chelsea yang diukir pada menit ke-12.

- Valencia vs Real Madrid

Real Madrid harus rela turun peringkat usai menerima kekalahan dari Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol musim 2022/2023.

Dalam pertandingan yang dimainkan di Estadio Mestalla, Senin (22/5/2023) dini hari WIB, berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Valencia.

Satu-satunya gol dalam pertandingan ini diciptakan oleh Diego Lopez pada menit ke-33. Real Madrid mengakhiri laga dengan 10 orang setelah Vinicius Junior dikartu merah pada masa injury time.

Karena kekalahan ini, Real Madrid harus turun ke peringkat ketiga klasemen sementara Liga Spanyol 2022-2023. Mereka mengumpulkan 71 poin, tertinggal satu poin dari Atletico Madrid yang sebelumnya mengalahkan Osasuna dengan skor 3-0 pada Minggu (21/5/2023) malam WIB.

- Napoli vs Inter Milan

Napoli sukses meraih kemenangan atas Inter Milan dalam lanjutan Serie A musim 2022/2023.

Pada laga yang berlangsung di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (21/5/2023) malam WIB berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Napoli.

Andre-Frank Zambo Anguissa (67'), Giovanni Di Lorenzo (85'), dan Gianluca Gaetano (90+4') bergiliran membobol gawang Inter Milan yang main dengan 10 orang sejak Roberto Gagliardini dikartu merah pada menit ke-41. Gol balasan Inter dicetak Romelu Lukaku (82').

- Auxerre vs PSG

PSG tinggal selangkah lagi meraih gelar juara Liga Prancis musim 2022/2023 usai mengalahkan Auxerre.

Dalam laga yang dimainkan di Stade de l'Abbe-Deschamps pada Senin (22/5/2023) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan PSG.

Kylian Mbappe menjadi bintang kemenangan berkat dwigolnya pada menit keempat dan kedelapan. Sedangkan gol balasan Auxerre dicetak oleh Lassine Sinayoko pada menit ke-51.

PSG kini hanya terpaut satu poin saja dari keberhasilan mengamankan gelar juara Liga Prancis musim 2022/2023. Sebab, mereka sudah unggul enam poin atas tim peringkat kedua, Lens, dengan sisa dua pertandingan lagi di musim ini.

- Udinese vs Lazio

Kemenangan tipis diraih Lazio saat bertamu ke markas Udinese dalam lanjutan Serie A musim 2022/2023.

Pada pertandingan yang dimainkan di Dacia Arena, Senin (22/5/2023) dini hari WIB, berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Lazio.

Gol penalti Ciro Immobile pada menit ke-61 menjadi satu-satunya pembeda. Lazio pun naik ke peringkat ketiga klasemen sementara Serie A musim 2022/2023 berkat kemenangan ini, menggeser Inter Milan ke peringkat keempat.

- Augsburg vs Borussia Dortmund

Setelah mengalahkan Augsburg, Borussia Dortmund hanya butuh satu kemenangan lagi untuk mengunci gelar juara Liga Jerman musim 2022/2023.

Dalam laga yang dimainkan di WWK Arena, Minggu (21/5/2023) malam WIB, berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Borussia Dortmund.

Dwigol Sebastian Haller (58' dan 84') disambung gol Julian Brandt (90+3'). Dengan hasil ini, Borussia Dortmund mengambil alih pimpinan klasemen dari Bayern Munich dengan torehan 70 poin. 

Mereka unggul dua poin dari Bayern dengan sisa satu pertandingan lagi untuk dimainkan. Jika mampu menang atas Mainz di laga terakhir, maka gelar juara akan direbut Borussia Dortmund.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut