get app
inews
Aa Text
Read Next : PP Persis Usulkan Penerapan Kurikulum Berbasis Adab, Wujudkan Sila ke-2 Pancasila

Persis Minta Promotor Pastikan Konser Coldplay Tak Bawa Simbol LGBT

Kamis, 25 Mei 2023 | 15:47 WIB
header img
Coldplay. (Foto: Instagram)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada 15 November 2023 mendatang menuai pro dan kontra.

Mereka yang menolak hadirnya grup band asal Inggris tersebut karena dinilai sering memperlihatkan dukungan untuk LGBT dan Atheisme.

Ketua Umum Persatuan Islam (Persis), Jeje Zaenudin mengatakan, pihaknya mendukung penuh penolakan terhadap konser dan kegiatan yang bertentangan dengan nilai-nilai luhur dan falsafah hidup yang dipegang oleh bangsa Indonesia.

“Gaya hidup dan kampanye LGBT secara tegas bertentangan dengan falsafah, konstitusi, dan budaya bangsa Indonesia,” ucap Jeje Zaenudin dikutip dari laman persis.or.id, Kamis (24/5/2023).

Menurutnya, pandangan tersebut bukanlah bentuk diskriminasi, tetapi sebagai bentuk komitmen untuk menjaga konstitusi, falsafah, dan budaya luhur bangsa.

Jeje Zaenudin berharap, promotor dan panitia penyelenggara kegiatan konse untuk secara matang mempertimbangkan apakah mereka yang akan diundang memiliki rekam jejak yang berpotensi kontroversial secara moral di masyarakat Indonesia.

“Opini publik dan kemaslahatan bersama harus menjadi pertimbangan utama selain faktor-faktor lainnya,” jelasnya.

Jika ada manfaat dan keuntungan yang diperoleh dan dianggap perlu untuk menghadirkan konser tersebut dengan izin yang diperoleh, Jeje Zaenudin menekankan, bahwa harus ada jaminan bahwa konser tersebut tidak akan menampilkan konten atau simbol-simbol LGBT.

“Jika komitmen ini dilanggar dalam pelaksanaannya, maka perlindungan hukum yang ada harus menjamin adanya sanksi yang berlaku,” tegasnya.

Jeje berpandangan, semestinya konser-konser yang mengandung nilai-nilai edukasi dan motivasi positif bagi generasi muda Indonesia, harus lebih marak.

“Jangan hanya mempertimbangkan hobi dan mengikuti trend kesenangan hedonis dari kalangan tertentu, tetapi juga memikirkan kepentingan bersama, demi peradaban bangsa Indonesia yang lebih baik,” tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut