get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Penginapan Murah dan Nyaman di Bandung untuk Wisatawan

Viral Jemaah Haji UPG 14 Ngaku Diusir dari Hotel di Arab Saudi, Begini Penjelasan PPIH

Sabtu, 10 Juni 2023 | 07:54 WIB
header img
Jemaah haji kloter 14 Embarkasi Makassar (UPG 14) dipastikan tidak telantar, mereka dipindah ke hotel dekat Masjid Nabawi. (Foto: Tangkapan Layar/Istimewa)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) angkat bicara terkait video viral di media sosial yang memperlihatkan jemaah haji kelompok terbang (kloter) 14 Embarkasi Makassar (UPG 14) diusir dari hotel, tempatnya menginap di Arab Saudi.

Koordinator Media Center Haji (MCH) Pusat, Dodo Murtado menegaskan, bahwa hal itu tidaklah benar. Menurutnya, video tersebut merupakan proses pemindahan jemaah haji ke hotel yang dekat dengan Masjid Nabawi.

“Potongan video yang viral, adalah suasana saat proses pemindahan jemaah dari hotel asal ke hotel yang lebih strategis dan lebih dekat dengan Masjid Nabawi,” kata Dodo Murtado di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Jumat (09/06/2023).

“Saat ini jemaah sudah berada di hotel dan tengah melaksanakan ibadah Arbain,” sambungnya.

Dodo mengatakan, saat ini pemberangkatan jemaah haji sudah memasuki gelombang kedua. Jemaah haji diterbangkan dari Embarkasi di Tanah Air ke Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut