BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Ketua Komisi I DPRD Jawa Barat, Bedi Budiman mengatakan pentingnya menjaga serta melestarikan nilai-nilai pancasila.
Menjaga serta melestarikan nilai-nilai pancasila, katanya, mulai dari sejarahnya, pemahamannya serta tantangannya. Sebab, jika melupakan ideologi dikhawatirkan ada paham lain yang masuk.
Bedi mengatakan hal itu, di sela-sela hearing dialog dalam rangka harlah pancasila 2023 pada tanggal 1 Juni lalu. penyelenggaraan harlah pancasila bersifat diskusi dengan menghadirkan narasumber yang kompeten.
"Ada lombanya, sehingga kita bisa melihat bagaimana generasi sekolah dan kuliah itu memahami Pancasila melalui kreativitasnya," ujarnya, di DPRD Jabar, Rabu (14/6/2023).
Sejak awal reformasi, kata dia, seolah Pancasila ditinggalkan karena Orde Baru. "Menjadikan Pancasila sebagai alat penekanan politik. Sehingga pada saat awal reformasi seperti ditinggalkan tanpa sadar, akhirnya kita memanen politik identitas," tuturnya.
Ia menghimbau, agar terus menggalakan kembali falsafah bangsa Indonesia. "Pada tahun lalu itu orisinil acara dari inovasinya sekuen Provinsi Jawa Barat, itupun hasil dialog para komisi satu dengan berbagai pihak," ujarnya.
Kendati demikian, muncul pandangan bahwa kegiatan seperti ini harus.dilaksanakan sesuai leading sektornya yaitu Kesbangpol.
"Masih kami dalami, karena masyarakat sendiri ketika kami turun dalam mensosialisasikan 4 konsensus kebangsaan merasakan manfaatnya," imbuhmya.
Ia menilai, selama ini abai dalam pelaksanaanya. "Kalau misalnya kita mengandalkan ketua MPR RI asal Jawa Barat kan hanya beberapa. Penduduk Jawa Barat hampir 50 juta, kalau dibantu oleh dewan yang 120 orang ini kan membantu untuk mensosialisasikan, apalagi kalau menular ke DPRD daerah, kabupaten," jelasnya.
Pancasila, kata dia, falsafah kepribadian bangsa. "Sesungguhnya itu adalah budaya asli bangsa kita," ucapnya.
"Seringkali yang terjadi di masyarakat itu pancasila atau al-quran, sehingga ini menjadi awal paham radikalisme," tambahnya.
Sementara itu, Wakil ketua DPRD Jabar, Ineu Purwadewi Sundari mengapresiasi acara seminar dalam rangka peringatan Hari Lahir Pancasila yang diselenggarakan Sekretariat DPRD Jawa Barat.
Ineu Purwadewi Sundari mengatakan, seminar ini sangat penting untuk mengingatkan kembali terhadap sejarah dan perjuangan bangsa Indonesia. Termasuk bagaimana Pancasila dicetuskan, hingga menjadi ideologi, dasar negara dan sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia.
Diharapkan kegiatan ini bisa berkesinambungan, dan lebih banyak lagi peserta khususnya generasi muda yang hadir. Agar generasi muda bisa memahami dan mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila.
“Sebagai pimpinan DPRD Jawa Barat. Saya mengapresiasi Sekretariat DPRD Jawa Barat, Komisi I karena sudah memfasilitasi kegiatan ini, dan berterima kasih kepada yang sudah hadir (termasuk narasumber). Saya berharap kegiatan ini terus dilakukan,” katanya.
Editor : Abdul Basir