get app
inews
Aa Read Next : Dana CSR Jabar Capai Rp221 Miliar, Bey: Harusnya Bisa Ditingkatkan

Berbagi di Rangkaian Hari Waisak, WOM Finance Beri Bantuan ke Vihara

Minggu, 18 Juni 2023 | 20:46 WIB
header img
PT WOM Finance Kantor Cabang Bandung 1 memberikan bantuan CSR di Vihara Avalokitesvara Vipassana Graha yang beralamat di Jalan Taman Kopo Indah, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung. Foto/Istimewa

BANDUNG,INEWSBANDUNGRAYA.ID - Hari Raya Waisak memiliki makna yang mendalam bagi umat Buddha. Hari Raya Waisak mengajak seluruh umat yang merayakan untuk mengaktualisasi ajaran luhur Sang Buddha dalam kehidupan sehari-hari.

Sebagai salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Indonesia, PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) Kantor Cabang Bandung 1 melaksanakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) di Vihara Avalokitesvara Vipassana Graha (AVG) yang beralamat di Jalan Taman Kopo Indah 2 Blk. A3 No.2, Mekar Rahayu, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung.

Pada kegiatan CSR Hari Raya Waisak tahun 2023 ini, WOM Finance Kantor Cabang Bandung 1 memberikan bantuan operasional sesuai dengan kebutuhan Vihara tersebut. Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Alexander Putra Tampubolon, Branch Head WOM Finance Bandung 1 dan diterima langsung oleh Koh Yang Jien, selaku perwakilan dari Vihara Avalokitesvara Vipassana Graha.

Alexander menyampaikan, dalam rangka Perayaan Hari Raya Tri Suci Waisak 2567 BE/2023 kali ini, WOM Finance Kantor Cabang Bandung 1 memberikan bantuan operasional kepada Vihara Avalokitesvara Vipassana Graha. "Bantuan itu nantinya akan didistribusikan melalui pihak Vihara dan diharapkan bantuan tersebut bisa membantu meringankan beban bagi masyarakat penerima bantuan sebagai wujud peduli sosial dari perusahaan," ucapnya.

Pada kesempatan ini Hansel selaku perwakilan dari Vihara Avalokitesvara Vipassana Graha menyampaikan apresiasinya kepada WOM Finance Kantor Cabang Bandung 1 yang sudah berpartisipasi dalam memberikan sumbangsih kepada masyarakat kurang mampu.

Melalui kepedulian terhadap masyarakat, semoga WOM Finance semakin berjaya, terpercaya dan dikenal luas oleh masyarakat Kota Bandung. “Kegiatan bakti sosial kepada masyarakat ini digelar untuk membangkitkan solidaritas dan menjadikan Waisak sebagai hari raya yang tidak hanya dirasakan oleh umat Buddha saja, namun juga oleh warga masyarakat lainnya," tuturnya.

Pemberian bantuan kepada Vihara ini dilakukan serentak juga oleh WOM Finance di 10 (sepuluh) kota, yaitu Magelang, Jepara, Mauk, Medan, Kuala Tungkal, Bandung, Jakarta, Mojokerto, Samarinda dan Parepare. (*)

Editor : Rizki Maulana

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut