Tahun Depan, Bupati Bandung Ingin TMMD Digelar di 10 Titik

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengapresiasi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 2023 di Desa Rawabogo Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung.
Melihat hal itu, Dadang berharap, kegiatan TMMD bisa dilaksanakan di 10 titik dalam membangun desa di Kabupaten Bandung pada 2024. Pasalnya, Dandim 0624/Kabupaten Bandung bergerak cepat dalam mengawal pembangunan di Kabupaten Bandung.
"Pak Dandim ini terus mengawal dari proses awal sampai finish. Semoga ini menjadi amal ibadah. Pada hakekatnya kita bekerja dan melayani dalam kondisi apapun dan dimana pun, niatkan bahwa kita adalah ibadah. Sebab kalau tidak niat ibadah rugi," kata Dadang saat penutupan TMMD, Selasa (27/6/2023).
Dadang mengatakan, tujuan TMMD untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan pembangunan sekaligus meningkatkan pertumbuhan ekonomi di desa yang terisolir maupun di perbatasan. Dalam pelaksanaannya berkolaborasi antara Pemkab Bandung dengan TNI.
"Semoga kegiatan TMMD ini bermanfaat dan mendapatkan keberkahan untuk kita semua," ujarnya.
Editor : Zhafran Pramoedya