get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemenag Catat 101 Ribu Lebih Jemaah Haji Sudah Tiba di Tanah Air

374 Jemaah Haji Tiba di Tanah Air, Plh Dirjen PHU: Mereka Sehat dan Bahagia

Rabu, 05 Juli 2023 | 09:00 WIB
header img
Plh Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), Suyitno. (Foto: Kemenag)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Sebanyak 374 jemaah haji yang tergabung di kelompok terbang (kloter) 4 Debarkasi Pondok Gede Jakarta tiba di Asrama Haji pada Selasa (4/7/2023) pukul 19.00 WIB.

Plh Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), Suyitno mengatakan, ada 6.961 jemaah haji atau 18 kloter yang diterbangkan ke Tanah Air dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

“Ahamdulillah, jemaah datang dalam kondisi sehat, wajah yang ceria dan bahagia,” ucap Suyitno saat menyambut kedatangan jemaah JKG 4 yang tiba di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Selasa (4/7/2023).

Setelah menyelesaikan proses imigrasi di bandara, kata Suyitno, jemaah haji dikumpulkan di asrama untuk mengambil koper dan air Zamzam.

“Pendistibusian koper dan Zamzam tidak mungkin di lakukan di bandara. Itulah mengapa setelah penyelesaian imigrasi, jemaah dibawa ke asrama,” ungkapnya dilansir dari laman resmi Kemenag.

Selanjutnya, jemaah haji masing-masing memperoleh 10 liter air Zamzam, 5 liter diterima di asrama dan 5 liter lagi menyusul dan akan didistribusikan melalui Kemenag Kabupaten/Kota.

“Yang dibawa Jemaah hari ini masing-masing 5 liter,” ujarnya .

Deputi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Kemenko PMK, Warsito berpesan, agar jemaah haji mendoakan bangsa ini agar senantiasa diberkahi Allah Swt dan terus bersyukur dapat menjalankan rangkaian ibadah haji dengan lancar.

“Doakan bangsa kita tercinta ini diberkahi Allah Swt, dan semoga Jemaah haji Indonesia memperoleh haji mabrur,” tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut