BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat (Jabar) menggelar Operasi Patuh Lodaya selama 2 pekan yang berlaku mulai 10-23 Juli 2023.
Hal itu disampaikan Kapolda Jabar, Akhmad Wiyagus saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Patuh Lodaya 2023 yang bertempat dilapangan Mapolda Jabar, Senin (10/7/2023).
Kapolda Jabar mengatakan, Operasi Patuh Lodaya ini bertujuan untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.
"Polda Jabar dan jajarannya menggelar operasi kepolisian yang disebut Operasi Patuh Lodaya 2023 dengan tema patuh dan tertib berlalu lintas cermin moralitas bangsa," ucap Kapolda Jabar.
Menurutnya, untuk meciptakan kamseltibcar lantas yang aman dan kondusif memerlukan upaya dan kerja keras semua pihak guna terciptanya situasi kamtibmas dan kamseltibcarlantas yang aman serta kondusif.
Editor : Rizal Fadillah