get app
inews
Aa Text
Read Next : Bungkam Atalanta 2-0, Real Madrid Juara Piala Super Eropa 2024

Hasil Bola Tadi Malam: Juventus Selamat dari Kekalahan, Bayern dan Napoli Menang

Senin, 28 Agustus 2023 | 07:48 WIB
header img
Juventus vs Bologna. (Foto: Instagram)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Senin (28/8/2023) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik diantaranya Juventus yang selamat dari kekalahan di kandang sendiri saat menghadapi Bologna. Lalu ada Bayern Munich yang meraih kemenangan atas Augsburg.

Kemenangan yang sama juga diraih Napoli saat menjamu Sassuolo di kandang sendiri.

- Juventus vs Bologna

Juventus selamat dari kekalahan saat mengadapi Bologna dalam lanjutan Liga Italia musim 2023/2024. Dalam laga yang berlangsung di Allianz Stadium itu, skor berakhir 1-1.

Bologna membuka skor lebih dulu melalui Lewis Ferguson pada menit ke-24. Juventus kesulitan untuk mencetak gol penyeimbang hingga akhirnya Dusan Vlahovic mencetak gol di menit ke-81.

Jalannya pertandingan, Juventus mengawali permainan dengan kerisauan lantaran Timothy Weah sempat dicemaskan mengalami cedera pada menit kedelapan. Namun, sang penyerang sayap Timnas Amerika Serikat bisa melanjutkan permainan.

Bologna berhasil membuka keunggulan lebih dulu lewat gol yang diciptakan Lewis Ferguson pada menit ke-24. Ferguson sukses memaksimalkan bola hasil umpan Zirkzee untuk membobol gawang Mattia Perin. Skor 1-0 menutup permainan.

Di awal babak kedua, Juventus sempat mengira telah sukses menyamakan skor. Tandukan Gleison Bremer berujung tembakan Dusan Vlahovic di mulut gawang.

Namun, gol tersebut dianulir wasit akibat offside karena bola dianggap mengenai Adrien Rabiot terlebih dulu sebelum masuk ke gawang.

Beberapa menit kemudian, Timothy Weah melancarkan tendangan voli yang mengancam. Namun, kiper Bologna, Lukasz Skorupski, mampu menghalaunya.

Nicolo Fagioli punya peluang emas ketika dirinya tak terjaga di mulut gawang pada menit ke-59. Namun, tembakannya melebar dari gawang.

Pelatih Massimiliano Allegri kemudian memasukkan Paul Pogba, Samuel Iling-Junior, dan Arkadiusz Milik demi mengejar ketertinggalan. Iling-Junior kemudian memberikan dampak pada menit ke-81.

Umpan dari sang pemain muda Inggris dari sayap kiri sukses disambut oleh Dusan Vlahovic dengan kepalanya. Juventus akhirnya menyamakan skor menjadi 1-1.

Namun, Juventus tak mampu untuk mencetak gol kemenangan. Skor 1-1 pun menutup pertandingan di Turin.

- Bayern Munich vs Augsburg

Bayern Munich sukses meraih kemenangan atas Augsburg dalam lanjutan Liga Jerman musim 2023/2024. Pada laga yang berlangsung di Allianz Arena itu, skor berakhir 3-1.

Harry Kane membintangi kemenangan Bayern Munich lewat dwigolnya pada menit ke-40 dan 69. Satu gol lain untuk Bayern adalah gol bunuh diri Felix Uduokhai (32'), selagi Augsburg mencetak gol hiburan melalui Drena Beljo (86').

Jalannya pertandingan, Bayern langsung menunjukkan dominasinya sedari awal. Namun, serangkaian peluang di menit-menit awal masih belum berbuah gol. Laga masih imbang tanpa gol setelah 20 menit dimainkan.

Di menit ke-27, Augsburg justru menciptakan peluang emas. Ermedin Demirovic memiliki ruang di kotak penalti dan sukses lepas dari penjagaan. Namun, tembakannya masih melebar dari gawang. 

Lima menit berselang, Bayern akhirnya sukses membuka skor. Leroy Sane mendapatkan umpan terobosan di kotak penalti. Tembakannya diselamatkan oleh kiper Augsburg Finn Dahmen, namun bola memantul kepada Felix Uduokhai dan menyebabkan bunuh diri.

Pada menit ke-39, wasit menunjuk titik putih setelah melihat melalui VAR bahwa pemain Augsburg, Niklas Dorsch, melakukan handball. Harry Kane yang menjadi eksekutor pun sukses melaksanakan tugasnya dengan baik.

Skor 2-0 kemudian menutup pertandingan di babak pertama. Di babak kedua, Augsburg langsung memberi ancaman melalui Berisha pada menit ke-52. Namun, Leon Goretzka mampu mengamankan pertahanan Bayern Munich.

Harry Kane sukses mencetak gol keduanya pada menit ke-70. Alphonso Davies bergerak di sisi kiri, memainkan operan satu-dua dengan Kingsley Coman sebelum memberikan bola kepada Kane yang melepaskan tembakan untuk membobol gawang Augsburg lagi.

Menjelang pertandingan berakhir, Augsburg sempat mencetak gol melalui Dion Drena Belja yang memanfaatkan bola dari Ermedin Demirovic. Namun, Bayern tetap merebut tiga poin penuh dengan skor 3-1.

- Napoli vs Sassuolo

Kemenangan yang sama juga diraih Napoli saat menghadapi Sassuolo dalam lanjutan Liga Italia musim 2023/2024. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadio Diego Armando Maradona itu, skor berakhir 2-0.

Napoli mencetak gol melalui penalti Victor Osimhen (14') dan gol Giovanni Di Lorenzo (64'). Di sisi lain, Sassuolo mengakhiri laga dengan 10 orang karena Maxime Lopez dikartu merah pada menit ke-51.

Jalannya pertandingan, Napoli langsung memulai laga dengan ancaman pada menit pertama. Victor Osimhen merebut bola dari Matias Vina dan memberikannya kepada Giovanni Di Lorenzo.

Bola diterima Giacomo Raspadori dengan tendangan setengah voli. Namun, tiang gawang menggagalkan peluang emas untuk tuan rumah unggul.

Pada menit ke-14, Napoli mendapatkan hadiah penalti setelah wasit melihat melalui VAR. Pemain Sassuolo Daniel Boloca dinilai telah melakukan pelanggaran dan Victor Osimhen pun maju sebagai eksekutor.

Osimhen tidak melakukan kesalahan untuk melaksanakan tugasnya dan membawa Napoli unggul 1-0. Tembakannya yang mengarah pojok kiri salah ditebak oleh kiper Andrea Consigli yang bergerak ke arah sebaliknya.

Ancaman Napoli terus berlanjut setelah itu. Namun, skor 1-0 tetap tidak berubah hingga jeda turun minum.

Di babak kedua, Napoli semakin berada di atas angin karena pemain Sassuolo, Maxime Lopez, dikartu merah. Lima menit kemudian, tembakan Raspadori kembali mengancam, namun berhasil ditepis oleh Consigli.

Pada menit ke-59, Napoli mendapatkan penalti lagi karena Jeremy Toljan dinilai melakukan handball. Namun, Raspadori gagal melaksanakan tugasnya sebagai eksekutor.

Dua menit berselang, Rudi Garcia memutuskan untuk menurunkan Khvicha Kvaratskhelia yang sedari tadi duduk di bangku cadangan. Sang penyerang asal Georgia langsung memberikan dampak dengan menciptakan assist untuk gol Giovanni Di Lorenzo pada menit ke-64.

Unggul dua gol dan jumlah pemain membuat Napoli mengendalikan permainan dengan nyaman. Hingga wasit meniupkan peluit panjang, skor 2-0 untuk Partenopei tetap tidak berubah.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut