get app
inews
Aa Text
Read Next : Event Kecil Tapi Party di Sabda Alam Garut Sukses Bikin Pecinta Musik Metal Berpesta

Besok, Panitia Greenlane Festival Janji Kembalikan Uang Tiket Penonton

Senin, 06 November 2023 | 19:55 WIB
header img
Panitia Greenlane Festival Janji Kembalikan Uang Tiket Penonton. Foto: Instagram

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Panitia acara Greenlane Festival memastikan, bakal segera mengembalikan uang tiket secara utuh yang sudah dibeli oleh para penonton.

Panitia acara Greenlane Festival, Bagus Rama Setiaji mengatakan, rencananya pengembalian tiket akan dilakukan pada Selasa (7/11/2023) besok.

"Alhamdulillahnya, kita belum ngambil sedikitpun dari uang tiket. Jadi, uangnya masih utuh. Per hari ini (mau direfund) atau besok," ucap Bagus saat dihubungi, Senin (6/11/2023). 

Menurutnya, tiket yang sudah dibeli oleh penonton jumlahnya tidak banyak, sehingga pengembalian dapat dilakukan secara utuh.

"Di bawah 1000, memang acaranya pun enggak ramai kok," ujarnya.

Sementara masalah piutang dengan investor, kata Bagus, hal itu akan diselesaikan secara kekeluargaan.

"Saya bertanggungjawab penuh buat permasalahan ini. Saya dikasih waktu melunasi dalam waktu dua bulan. Saya bisa berpikir untuk bisa nyari bagaimana caranya," katanya.

Adapun duit yang sudah masuk ke berbagai vendor dan artis, semuanya dianggap hangus dan menjadi kerugian.

"Duit untuk artis vendor dianggap hangus. Semua jadi total kerugian," imbuhnya.

Untuk diketahui, konser musik Greenlane Festival sedianya berlangsung di Laswi Heritage, Kota Bandung pada Minggu (5/11/2023) kemarin.

Batalnya acara musik bertajuk Greenlane Festival ramai diperbincangkan warganet di media sosial. Sebab, uang untuk acara konser senilai Rp1,5 Milliar dipakai foya-foya oleh salah satu panitia.

Dalam sebuah unggah video di media sosial Instagram, terlihat seorang panitia menggunakan kaus merah muda berdiri di atas panggung, membuat pengakuan.

Pria bernama Bagus Rama Setiaji itu, mengaku sebagai panitia festival dan telah menggunakan uang acara untuk keperluan pribadi.

"Saya mengakui dari dana investasi Rp1,5 miliar itu terpakai untuk kehidupan saya pribadi, untuk foya-foya saya, dan pembayaran utang saya," ujar Bagus, dalam video tersebut.

Bagus mengatakan, siap menanggung semua konsekuensi hukum dan utang piutang yang harus diselesaikan. Dia memastikan siap bertanggung jawab kerugian materil dan nonmateril yang dialami semua pihak.

"Saya tidak akan kabur sejengkal pun dari permasalahan ini," katanya.

Dia menyebut selama ini sudah berusaha total kebutuhan untuk acara ini, tapi dana yang didapat tidak memenuhi.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut