BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Selasa (28/11/2023) liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.
Terdapat sederet laga menarik diantaranya Girono gagal menyalip Real Madrid di puncak klasemen usai ditahan imbang Athletic Bilbao.
Hasil yang sama juga diraih ada Al Nassr Persepolis di Liga Champions Asia musim 2023/2024.
- Girona vs Athletic Bilbao
Girona harus puas bermain imbang saat menjamu Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol musim 2023/2024. Bermain di Stadion Montilivi, Girona, laga berakhir dengan skor 1-1.
Laga Girona vs Bilbao berjalan agak alot di babak pertama. Tidak heran babak pertama pun diakhiri dengan skor kacamata alias 0-0. Girona pun mulai bangkit di babak kedua.
Tampil di hadapan pendukung sendiri, Girona akhirnya mampu unggul lebih dulu berkat gol Viktor Tsyhankov di menit 55. Sayangnya, keunggulan tersebut tak bertahan lama, sebab di menit 67, Bilbao berhasil menyamakan kedudukan.
Gol yang menghancurkan kemenangan Girona itu adalah Inaki Williams. Setelah gol Bilbao itu, tak ada lagi yang mampu mencatatkan namanya di papan skor.
Alhasil, skor 1-1 menghiasi hasil akhir laga Girona vs Bilbao. Bagi tim tamu, hasil imbang itu berhasil membuat mereka naik ke peringkat kelima dengan perolehan 25 poin.
Akan tetapi, bagi Girona hasil imbang itu membuat mereka gagal kembali ke puncak klasemen sementara Liga Spanyol 2023-2024. Girona gagal menyalip Real Madrid yang kini menguasai posisi pertama meski kedua tim sama-sama memiliki 35 poin.
Real Madrid berhasil berdiri di atas Girona karena unggul selisih gol. Jadi, hasil imbang melawan Bilbao menggagalkan upaya Girona merebut peringkat pertama di pekan ke-14.
- Al Nassr vs Persepolis
Hasil yang sama juga diraih Al Nassr saat menjamu Persepolis di matchday kelima Grup E Liga Champions Asia musim 2023/2024. Bermain di Al-Awwal Park Stadium, Riyadh, laga berakhir dengan skor 0-0.
Dalam laga tersebut, klub berjuluk Faris Najd itu sejatinya tak bisa mengeluarkan permainan terbaik mereka. Tim tuan rumah pun hanya unggul sedikit dalam penguasaan bola sehingga tidak benar-benar mendominasi.
Lalu dari segi peluang, Al Nassr hanya mencetak enam tembakan saja. Sedangkan tim tamu mampu menciptakan sampai 12 peluang.
Terlihat Al Nassr benar-benar kesulitan untuk mencetak gol. Namun, ada peluang emas tercipta sebenarnya di awal laga.
Momen itu ketika Ronaldo terlihat terjatuh di kotak terlarang wilayah Persepolis. Namun, CR7 justru menolak pemberian penalti tersebut karena merasa tak dilanggar.
Gara-gara menolak penalti itu, Al Nassr pun pada akhirnya tak memiliki kesempatan emas lagi. Ronaldo ditarik pada menit 78 untuk digantikan Mohammed Maran.
Meski gagal menang, tambahan satu poin masih mengamankan Al Nassr di puncak klasemen sementara Grup E Liga Champions 2023/2024. Al Nassr tepatnya mengoleksi 13 poin, unggul lima angka dari Persepolis di posisi kedua.
Dengan satu laga tersisa, Al Nassr jelas tak mungkin tersingkir dari posisi pertama. Karena itu, Ronaldo Cs lolos ke babak selanjutnya.
Editor : Rizal Fadillah