BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Senin (5/2/2024) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.
Terdapat sederet laga menarik di antaranya Inter Milan sukses meraih kemenangan atas Juventus dalam Derby d'Italia.
Kemudian, ada Real Madrid yang dipaksa bermain imbang saat menghadapi Atletico Madrid.
- Inter Milan vs Juventus
Inter Milan sukses mengamankan poin penuh saat menjamu Juventus dalam lanjutan Liga Italia musim 2023/2024. Bermain di Giuseppe Meazza, laga berakhir dengan skor tipis 1-0.
Inter Milan mengamankan poin penuh berkat gol bunuh diri Federico Gatti di menit ke-37. Kemenangan atas Juventus membuat Inter Milan memantapkan diri di puncak klasemen sementara.
Jalannya pertandingan, Inter Milan langsung bermain cepat sejak menit pertama. Pasukan Simone Inzaghi berusaha menciptakan peluang demi mencetak gol lebih dulu atas tim tamu.
Usaha Inter Milan baru membuahkan hasil pada menit ke-37. Berawal dari kerjasama beberapa pemain, Barella akhirnya bisa mengumpankan bola pada Pavard yang masuk ke kotak penalti tanpa terkawal.
Pavard berusaha melakukan tembakan akrobatik tapi gagal menyentuh bola. Si kulit bundar terus bergulir dan akhirnya masuk ke gawang karena memantul pada dada Federico Gatti. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, Juventus gantian bermain dengan lebih agresif. Bianconeri terlihat berusaha keras untuk menyamakan kedudukan di usai turun minum.
Namun, alih-alih menyamakan kedudukan gawang mereka justru kembali terancam. Inter Milan bahkan nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-68.
Jual beli serangan terus terjadi sepanjang babak kedua. Namun, tidak adanya gol tambahan membuat laga berakhir 1-0 untuk kemenangan tipis Inter Milan.
- Real Madrid vs Atletico Madrid
Real Madrid dipaksa berbagi angka saat menjamu Atletico Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol musim 2023/2024. Laga bertajuk Derby Madrid itu berakhir tanpa pemenang dengan skor akhir 1-1.
Bermain di Santiago Bernabeu, Real Madrid unggul lebih dulu lewat gol Brahim Diaz di babak pertama. Sementara tim tamu selamat dari kekalahan berkat gol telat Marcos Llorente pada menit ke-90+3'.
Jalannya pertandingan, duel dua tim kuat Kota Madrid berlangsung panas sejak awal pertandingan. Kedua tim bermain dengan tempo tinggi sejak pertandingan baru di mulai.
Menit ke-20, upaya Madrid akhirnya membuahkan hasil. Skema serangan dari sisi kanan, umpan silang Vazquez coba dihentikan Koke, tapi bola justru berbelok ke arah Brahim Diaz yang siap menusuk dan melepas tembakan jarak dekat.
Unggul satu gol membuat Real Madrid mulai mengendurkan tempo. Skor 1-0 -pun bertahan sampai jeda babak pertama.
Atletico Madrid bermain menyerang di babak kedua. Los Rojiblancos sempat mencetak gol di menit ke-48. Sayang, gol tersebut dianulir wasit setelah melihat tayanggan VAR.
Madrid berusaha mengejar gol kedua untuk mengamankan kemenangan. Namun, hingga 60 menit berlalu, serangan-serangan Madrid belum cukup mengancam.
Tempo pertandingan antara kedua tim sempat menurun. Atletico Madrid akhirnya berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Marcos Llorente pada menit ke-90+3'.
Editor : Rizal Fadillah