get app
inews
Aa Text
Read Next : Cuaca Bandung Diprediksi Hujan Lebat, Ini Dia Tips Untuk Menghadapinya

Banten Diguncang Gempa Susulan Sebanyak 46 Kali

Senin, 26 Februari 2024 | 18:28 WIB
header img
Minggu 25 Februari 2024 sekitar pukul 20.07 WIB gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,7 mengguncang Banten dan sekitarnya. (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Pada hari Minggu 25 Februari 2024 sekitar pukul 20.07 WIB gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,7 mengguncang Banten dan sekitarnya. 

Menurut keterangan resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) guncangan terasa hingga ke beberapa daerah seperti Bandung, Lembang, Jakarta, Serang dan beberapa wilayah lainnya. 

Pusat gempa bumi terjadi berada si 85 km Barat Daya Banten (7.61 Lintang Selatan – 105.90 Bujur Timur). Berdasarkan data BMKG dari analisis mekanisme sumber, gempa bumi tersebut menunjukkan adanya pergerakan naik atau thrust fault, yang serupa dengan karakteristik gempa megathrust.

Berdasarkan catatan BMKG, hingga siang ini sudah terjadi 46 kali gempa susulan dengan kekuatan magnitudo 1,8 hingga paling besar magnitudo 5,1 pada kedalaman 10-23 kilometer. Getaran tersebut diketahui sempat dirasakan di wilayah Surade, Tanjung Lesung, Pelabuhan Ratu, dan beberapa wilayah DKI Jakarta. 

Pihak BMKG memprediksi kemungkinan adanya gempa susulan kembali yang akan terjadi. Meskipun tidak berpotensi Tsunami tetapi hingga saat ini pihak BMKG masih terus memantau titik terjadinya gempa dan mengamati apakah ini merupakan gempa akhiran atau justru awalan.

Meskipun demikian, setelah mempertimbangkan posisi episenter dan kedalaman hiposentrumnya, dia meyakinkan bahwa gempa tersebut tergolong sebagai gempa dangkal dan tidak memiliki potensi untuk menimbulkan tsunami. 

Walaupun masyarakat sekitar masih bisa melakukan aktifitas seperti biasa namun pihak BMKG meminta warga tetap waspada terhadap potensi gempa susulan selanjutnya. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut