get app
inews
Aa Text
Read Next : Anggaran Makan Gizi Gratis di Jabar 1 Triliun

Ketua DPRD Jabar: Pemilu 2024 Kondusif Berkat Kontribusi Media

Kamis, 07 Maret 2024 | 10:40 WIB
header img
Ketua DPRD Jabar Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Taufik Hidayat. (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Ketua DPRD Jabar Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Taufik Hidayat mengungkapkan bahwa pemilu 2024 di Jabar berlangsung lancar aman dan kondusif.

Taufik tak menampik suksesnya pemilu berkat kontribusi masyarakat dan juga peran media melalui pemberitaan yang positif dan berimbang, termasuk kontribusi masyarakat Jabar. 

“Terima kasih untuk media dan masyarakat Jawa Barat yang turut berkontribusi terhadap penyelenggaraan Pemilu 2024 yang kondusif,” kata Taufik Hidayat saat menggelar acara silaturahmi dengan media cetak dan elektronik di lingkungan Sekretariat DPRD Jabar, Rabu (6/3/2024). 

Menurut Taufik Hidayat, DPRD Jawa Barat baik itu pimpinan, anggota maupun secara kelembagaan perlu menjalin komunikasi baik dengan media massa. Seperti dikatakan sebelumnya, media dengan DPRD Jawa Barat saling membutuhkan satu sama lain.

“Kita itu (DPRD Jawa Barat) harus seperti keluarga. Seperti sudah dikatakan, kita dengan media harus bersatu. Kita saling menjalin komunikasi dengan baik antara DPRD Jawa Barat dengan media,” ucapnya.

Turut hadir Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris DPRD Jawa Barat yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian (Kabag) Persidangan dan Perundang-Undangan Iis Rostiasih, dan Kabag Fasilitasi, Penganggaran dan Pengawasan Iman Tohidin serta pejabat struktural Sekretariat DPRD Jawa Barat lainnya. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut