BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Dewan Pembina Forum Ngadandanan Bandung, Dandan Riza Wardana mengaku, telah mendapatkan dukungan dari Partai Demokrat untuk maju sebagai kepala daerah pada Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung 2024.
Hal itu disampaikan Dandan Riza Wardana saat acara Silaturahmi dan Botram Halal Bi Halal Forum ngaDandanan Bandung di Jalan Dr. Djunjunan (Pasteur), Kota Bandung, Selasa (7/5/2024). Turut hadir juga mantan Wali Kota Bandung periode 2003-2013, Dada Rosada.
"Insya Allah sekarang baru satu, jadi saya punya modal satu dari Partai Demokrat," ucap Dandan.
Kedepan, Dandan juga akan membuka komunikasi politik dengan seluruh partai yang ada di Kota Bandung untuk mencari dukungan menghadapi Pilwalkot Bandung 2024.
"Lalu saya juga akan keliling ke semua partai, karena bagi saya bekerja adalah bersama-sama," ungkapnya.
Editor : Rizal Fadillah