get app
inews
Aa Read Next : Libur Long Weekend, Wisatawan ke Kawasan Utara KBB Mencapai 67.120 Orang

Keliling Kampung Satwa Lembang Park and Zok dengan Truk Wara-wiri Ala Militer

Minggu, 26 Mei 2024 | 20:13 WIB
header img
Wisatawan saat akan menaiki truk wara-wiri yang didesain dengan konsep militer untuk berkeliling ke wahana Kampung Satwa di Lembang Park and Zoo yang berada di Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (25/5/2024). Foto/Inews Bandung Raya

BANDUNG BARAT,iNews BandungRaya.id - Wisatawan yang datang ke objek wisata Lembang Park and Zoo semakin dimanjakan dengan fasilitas kendaraan wara-wiri. Salah satu inovasi baru yang dihadirkan adalah truk wara-wiri ala militer untuk berkeliling di wahana Kampung Satwa.

Truk wara-wiri ala militer itu didesain khusus dengan warna body seluruh kendaraan hijau army. Di bagian atapnya dipasang penutup yang didesain sangat kokoh.

Sementara di seluruh bagian mobil dipasangi jeruji besi dengan desain di bagian kaca samping bisa ditutup dan buka secara manual. Bukan tanpa alasan pihak pengelola Lembang Park and Zoo (LPZ) di Parongpong, KBB, ini mendesain truk wara-wari sedemikian rupa.

Pasalnya kendaraan khusus itu digunakan bagi wisatawan yang ingin berkeliling di wahana Kampung Satwa untuk melihat beragam hewan liar yang dilepas di kandang khusus.

"Truk wara-wiri ini didesain khusus, jadi bisa memicu adrenalin wisatawan saat melihat binatang buas dari dekat," tutur General Manager (GM) LPZ, Iwan Susanto kepada wartawan, Sabtu (25/5/2024).

Kampung Satwa jadi salah satu wahana yang banyak didatangi oleh wisatawan. Sebab banyak koleksi satwa yang berkeliaran bebas dan bisa dilihat dari dekat. Namun untuk menjelajah wahana ini harus menaiki mobil wara-wiri yang didesain secara khusus.

Ada enam kendaraan truk wara-wiri yang membawa pengunjung bersafari ke Kampung Satwa. Lima kendaraan truk wara-wiri didesain dengan konsep bagian pelindung seluruhnya dari kaca sehingga pengunjung dapat melihat jelas keluar, namun kacanya tidak bisa dibuka.

Serta satu truk wara-wiri dengan desain ala militer, semuanya aman karena memang sudah didesain khusus. Truk wara-wiri ada yang memiliki kapasitas 30 penumpang dan 35 penumpang.

Untuk bersafari mengelilingi Kampung Satwa seluas sekitar 7 hektare ditempuh dalam waktu lebih dari 10 menit. Pengunjung bisa melihat beragam jenis hewan herbivora (pemakan tumbuhan) dan karnivora (pemakan daging).

"Ada 20 jenis satwa dengan jumlah sekitar 60 ekor di Kampung Satwa yang bisa dilihat dari jarak sangat dekat," tutur Iwan.

Beberapa koleksi Kampung Satwa antara lain burung unta, keledai, domba merin, binturong, ostrich, keledai, rusa totol, rusa fallow, watussi, kuda nil besar, kuda nil kerdil,  cheetah, harimau golden tabby, dan sebagainya.

Untuk menjelajah Kampung Satawa pengunjung cukup membayar tiket terusan sebesar Rp65 ribu/orang untuk weekday atau hari kerja. Sementara untuk weekend atau hari libur harus membayar Rp85 ribu/orang untuk tiket terusannya.

Sedangkan jika membeli tiket langsung di loket Kampung Satwa wisatawan dikenakan biaya Rp20 ribu/orang.

Salah seorang pengunjung Kurniawati (21) mengaku cukup terkesan dengan wahana Kampung Satwa yang ada di Lembang Park and Zoo.

Dirinya bisa melihat langsung binatang dari dekat hewan-hewan buas yang biasanya hidup di alam bebas, sambil berkeliling naik truk wara-wiri.

"Spot wahananya sangat menantang adrenalin, terutama saat melintas di kandang cheetah dan harimau, karena jaraknya begitu dekat. Takut, tapi seru," imbuhnya. (*)

Editor : Rizki Maulana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut