get app
inews
Aa Text
Read Next : Dado Optimis Timnas Punya Peluang Kuat Lawan Jepang

Ngeri! 9 Pemain Abroad Langsung Dimainkan STY di Laga Timnas Indonesia Vs Irak

Kamis, 06 Juni 2024 | 16:00 WIB
header img
Timnas Indonesia. Foto: Instagram.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Timnas Indonesia akan segera melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia berhadapan dengan Irak.

Duel Timnas Indonesia vs Irak akan berlangsung pada Kamis (6/6/2024) pukul 16.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia saat ini menempati posisi kedua klasemen sementara Grup F dengan poin 7, di bawah Irak yang berada di puncak dengan poin sempurna 12.

Pasukan Shin Tae-yong ini hanya butuh tambahan tiga angka lagi untuk memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sekaligus lolos ke Piala Asia 2027.

Untuk itu, pada laga krusial tersebut, Shin Tae-yong langsung memainkan 9 pemain abroad sekaligus.

Berikut starting eleven Timnas Indonesia vs Irak:

Ernando Ari, Jordi Amat, Rizky Ridho, Sandy Walsh, Justin Hubner, Shayne Pattynama, Nathan Tjo A On, Tom Haye, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.

Subs: Adi Satrio, Nadeo Winata, Yakob Sayuri, Jay Idzes, M Ferrari, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, Kambuaya, Egy, Malik, Dimas Drajad.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Usai melakoni laga kontra Irak, selanjutnya Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina akan digelar pada Selasa (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut