get app
inews
Aa Text
Read Next : Semarakkan HUT RI, Demokrat Jabar Gelar Lomba Bertajuk Pesta Rakyat

Kemeriahan Napak Jagat Pasundan, Pesta Rakyat Pentaskan Seni dan Budaya Sunda

Senin, 24 Juni 2024 | 22:18 WIB
header img
Kemeriahah Napak Jagat Pasundan. (Foto:Istimewa)

CIAMIS, iNewsBandungraya.id - Pemerintah Daerah Kabupaten Kota Ciamis bekerja sama dengan Coklat Kita menggelar acara Napak Jagat Pasundan (NJP) dalam Milangkala Hari Jadi Kabupaten Ciamis ke 382 tahun, 'Guyub Milaku Sauyunan' 

Gelaran acara tersebut menyuguhkan berbagai pentas seni dan budaya sunda yang menghibur seluruh warga Tatar Galuh Ciamis di Alun-alun Kota Ciamis, Sabtu (22/6/2024). 

Penampilan dan kolaborasi terbaik dari para pelaku seni Ciamis dan Tatar Sunda disuguhkan di acara ini. 

Tepat pukul 16.00 WIB dibuka dengan penampilan Bebegig Sukamantri, Ebeg Sri Rahayu Budidoyo Sukanagara, yang membius para penonton dan penuh mistik melihat penampilan bebegig, dengan alunan musik yang sangat memukau dan sempat mengejar para penonton seraya kerasukan makhluk halus. 

Disusul penampilan Wayang Landung Panjalu, PPSI Kabupaten Ciamis, Lingkung Seni Cahaya Mekar, dan Dodi Kiwari.

Puncaknya malam hari dihadiri sejumlah artis istimewa yang menghibur di acara NJP ini diantaranya. Penyanyi Sunda legendaris Yayan Jatnika, kemudian ada juga Delisa Herlina, Preman Disco serta penampilan para nayaga NJP dan Sketsa NJP.

Selain itu, penampilan kesenian lainnya juga akan meramaikan acara ini diantaranya ada Bhatara Sena Sabdopalon Giriharja 3, Aep Bancet, Ceu Popon, Aman, Amin, Studio Titik Dua. 

“Alhamdulillah dengan gelaran NJP ini bisa ngamumule budaya sunda, semua budaya lokal ditampilkan dalam rangka Napak Jagat Pasundan." kata Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis Andang Firman kepada wartawan. Sabtu (22/6). 

Andang mengungkapkan NJP ini, suatu hal yang membanggakan, maka dari atas nama pemerintah kabupaten ciamis banyak event, banyak budayawan, banyak seniman lokal juga yang ikut serta dalam kegiatan Napak Jagat Pasundan ini. 

"Abdi pribadi (saya) event seperti ini mah belum lama ya, tapi begitu lihat asik gitu nya, mudah mudahan ciamis ke depan bisa berkolaborasi lagi dengan teman teman dari NJP," pungkas Andang.

Ditempat yang sama Perwakilan Coklat Kita DSO Banjar Rizki Firmansyah menambahkan, pertama bisa menyambung komunikasi berjalan selama ini diantara kita sebagai perusahaan, juga dari pemerintahan Kabupaten ciamis. 

"Sebetulnya ini bukan yang pertama, mungkin sempat terpotong dengan kondisi kemarin adanya pandemi covid segala macam, sebelumnya juga acara coklat kita dan kabupaten ciamis udah sering ada event seperti ini." ungkap Rizki. 

Dengan adanya acara ini mudah mudahan kedepannya kita akan meriahkan lagi, kita tampilkan lagi budayawan budayawan ciamis, budayawan tatar galuh, budayawan pasundan hingga kita bisa berkolaborasi lagi. tutupnya. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut