BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Selasa (20/8/2024) dari liga-liga top Eropa yang akan dibahas dalam artikel ini.
Terdapat sederet laga menarik di antaranya, Juventus sukses meraih kemenangan pada pertandingan pertama Liga Italia musim 2024/2025 menghadapi Como 1907.
Kemudian, Leicester City yang selamat dari kekalahan atas Tottenham Hotspur di Liga Inggris musim 2024/2025.
- Juventus vs Como 1907
Juventus sukses meraih kemenangan atas Como 1907. Dalam laga yang berlangsung di Juventus Stadium itu, Bianconeri menang 3-0 atas Como 1907.
Gol-gol Juventus diciptkan Samuel Mbangula pada menit 23, Timothy Weah (45+1’), dan Andrea Cambiasso (90+1’). Juventus sejatinya hampir menang 4-0 di laga ini, asalkan gol yang dibuat Dusan Vlahovic di menit 47 tidak dibatalkan VAR.
Dalam laga ini, Samuel Mbangula menjadi bintang kemenangan Juventus. Pesepakbola asal Belgia berusia 20 tahun ini mencetak satu gol dan satu assist.
Satu assist dibuat Samuel Mbangula atas gol yang dibuat Andrea Cambiasso di pengujung laga. Hebatnya, laga ini merupakan debut Samuel Mbangula di laga kompetitif bersama Juventus senior.
Sebelumnya, Samuel Mbangula terdaftar sebagai pemain Juventus Next Gen yang berkompetisi di Serie C Italia. Laman statistik Whoscored pun mengganjar nilai tertinggi kepada Samuel Mbangula, yakni 8,2.
Hasil di atas juga menunjukan, aksi jorjoran Como 1907 pada bursa transfer musim panas 2024 belum membuahkan hasil. Sejumlah rekrutan anyar sudah diturunkan dalam laga ini, yakni Pepe Reina, Alberto Moreno dan Andrea Belotti, namun hasilnya belum maksimal.
Beberapa pemain anyar Como 1907 belum diturunkan pelatih Cesc Fabregas karena berbagai alasan. Sebut saja Raphael Varane, Alberto Dossena hingga kiper Keturunan Indonesia, Emil Audero, yang cuma duduk manis di laga ini.
Dengan kemenangan ini, Juventus duduk di posisi kedua klasemen Liga Italia musim 2024/2025 dengan tiga angka. Sementara itu, Como 1907 terbenam di posisi 19 klasemen dengan nol poin.
- Leicester City vs Tottenham Hotspur
Leicester City harus bermain imbang saat menjamu Tottenham Hotspur di pekan pembuka Liga Inggris musim 2024/2025. Bermain di King Power Stadium, laga berakhir sama kuat 1-1.
Tottenham Hotspur asuhan Ange Postecoglou unggul 1-0 lebih dulu via aksi Pedro Porro pada menit 29, memanfaatkan assist dari James Maddison. Skor 1-0 untuk keunggulan Tottenham Hotspur bertahan hingga babak pertama usai.
Sayangnya, keunggulan 1-0 ini gagal dipertahankan Dominic Solanke dan kawan-kawan hingga akhir laga. Di menit 54, gawang Tottenham Hotspur dibobol penyerang gaek Leicester City berusia 37 tahun, Jamie Vardy, setelah menerima assist dari Abdul Fatawu.
Pelatih anyar Leicester City, Steve Cooper, menurunkan formasi 4-2-3-1 dalam laga ini. Laman statistik Whoscored tidak memberikan nilai tertinggi kepada Jamie Vardy yang mencetak gol (7,3) melainkan kepada sang pemberi assist, Abdul Fatawu (8,2).
Sementara itu, Tottenham Hotspur turun dengan formasi 4-3-3. Son Heung-min yang musim lalu beberapa kali dimainkan sebagai penyerang tengah, musim ini harus rela kembali berperan sebagai winger kiri.
Sebab, posisi penyerang tengah diperankan kepada sang bomber anyar, Dominic Solanke. Dalam laga ini, Solanke sebenarnya piawai mencetak peluang.
Tercatat, eks penyerang Chelsea, Liverpool dan Bournemouth ini melepaskan tiga tembakan dan hebatnya semua mengarah ke gawang. Menarik menanti aksi lanjutan Leicester City dan Tottenham Hotspur di Liga Inggris musim 2024/2025.
Editor : Rizal Fadillah