BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib akan menghadapi Persis Solo pada laga pekan ke-17 Liga 1 musim 2024/2025 di Stadion Manahan, Minggu (29/12/2024), pukul 19.00 WIB. Dalam pertandingan ini, Persib sangat mewaspadai potensi kebangkitan tuan rumah.
Persib punya kepercayaan diri menatap laga penutup akhir tahun ini. Hingga pekan ke-16, tim asuhan Bojan Hodak belum terkalahkan. Bahkan, dalam lima laga terakhir, Persib selalu menang.
Menjelang pertemuan dengan Persis, gelandang Persib, Marc Klok mengungkapkan tekad timnya untuk melanjutkan tren kemenangan. Libur Hari Natal yang diberikan pelatih membuat para pemain kembali bugar.
"Libur dua hari membuat kami lebih bugar setelah melewati periode intensitas yang cukup tinggi. Pertandingan terakhir tahun ini, kami ingin menang dan ke puncak (klasemen), semua percaya diri," ucap Klok, Sabtu (28/12/2024).
Diakui Klok, tidak mudah meraih poin penuh di kandang Persis. Dalam tiga pertemuan terakhir dengan Persis, termasuk di Piala Presiden 2024, Persib pun hanya mencatat sekali imbang.
Selain itu, Klok pun mengantisipasi kebangkitan Persis yang sudah lebih dari lima laga tanpa meraih kemenangan. Pemain bernomor punggung 23 tersebut mengajak teman-temannya untuk waspada, sekalipun posisi mereka berada di peringkat 16 dengan 10 poin.
"Mereka punya individual yang berkualitas, kami harus berhati-hati dan statistik kami juga susah menang di sana dan mereka punya serangan baik dan kami harus waspada," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah