get app
inews
Aa Text
Read Next : DDS Sambut Positif Kedatangan Gervane Kastaneer di Persib

Hodak Siap Jaga Rekor Tak Terkalahkan Persib Vs Dewa United di GBLA

Kamis, 16 Januari 2025 | 21:30 WIB
header img
Pelatih Persib, Bojan Hodak. Foto: Dok. Persib.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib Bandung akan menghadapi Dewa United FC dalam laga pekan ke-19 Liga 1 2024/25 pada Jumat (17/1/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Laga ini diprediksi menjadi duel seru antara dua tim dengan produktivitas gol terbaik saat ini, dengan Persib mencetak 31 gol dan Dewa United 32 gol.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menilai pertandingan kali ini akan menjadi adu taktik antara dua tim menyerang yang dihuni pemain-pemain berkualitas di lini depan.

Persib memiliki duet maut David da Silva dan Ciro Alves, sementara Dewa United mengandalkan Egy Maulana Vikri dan Alex Martins. Lini tengah juga dipastikan menarik, dengan Tyronne del Pino bersaing melawan Alexis Messidoro.

Hodak juga mengonfirmasi bahwa penyerang baru asal Timnas Curacao, Gervane Kastaneer, diprediksi akan tampil di laga ini.

“Pertandingan ini sangat berat, Dewa United adalah tim dengan jumlah gol terbanyak di liga saat ini. Kami hanya tertinggal satu gol dari mereka, jadi ini akan menjadi duel antara dua tim menyerang,” ujar Hodak, dikutip dari laman resmi LIB, Kamis (16/1/2025).

Pada pertemuan sebelumnya di putaran pertama musim ini, Persib hanya mampu bermain imbang 2-2 dengan Dewa United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali. Hasil serupa juga tercatat pada laga kandang musim lalu.

“Laga melawan Dewa United tidak pernah mudah. Kami bermain imbang di kandang dan tandang musim lalu, jadi ini akan menjadi pertarungan antara dua tim berkualitas yang terorganisir dengan pelatih yang kompeten,” tambah Hodak.

Hodak pun bertekad untuk mempertahankan rekor tak terkalahkan dan tetap berada di puncak klasemen.

“Kami bermain di kandang, dan kami akan berusaha meraih hasil positif agar bisa terus mempertahankan posisi teratas,” tandasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut