Pelatih Korea Utara Waspadai 'Kekuatan Mematikan' Timnas U-17 Indonesia

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pelatih timnas U-17 Korea Utara, O Thae Song, mengungkapkan analisisnya terkait kekuatan timnas U-17 Indonesia jelang laga perempat final Piala Asia U-17 2025.
Pertandingan akan digelar di King Abdullah Sports City Stadium pada Senin (14/4/2025), mempertemukan dua tim dengan karakter permainan menyerang yang sama-sama tajam.
Garuda Asia datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah mencatat rekor sempurna di Grup C.
Anak asuh Nova Arianto sukses menaklukkan Korea Utara, Yaman, dan Afghanistan, dengan hanya kebobolan satu gol itu pun lewat penalti saat melawan Yaman.
Dua kemenangan lainnya ditorehkan dengan catatan clean sheet, menjadikan pertahanan Indonesia salah satu yang paling solid di turnamen ini.
Editor : Zhafran Pramoedya