get app
inews
Aa Text
Read Next : Eks Bek MU Cap Jadon Sancho Kayak Bocah

Empat Gol Bersarang, Keperkasaan Newcastle Runtuhkan Asa Kebangkitan Man United

Senin, 14 April 2025 | 14:05 WIB
header img
Manchester United. (Foto: X)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Mimpi Manchester United untuk bangkit di sisa laga Liga Inggris musim 2024/2025 kembali menemui kenyataan pahit.

Bertandang ke markas Newcastle United, Stadion St James' Park pada Senin (14/4/2025), Setan Merah justru pulang dengan kekalahan telak 1-4.

Harvey Barnes menjadi momok bagi pertahanan United dengan sumbangan dua golnya di menit ke-49 dan 64'. Gol-gol Newcastle lainnya dicetak oleh Sandro Tonali pada menit ke-24 dan Bruno Guimaraes di menit ke-77.

Sementara itu, gol semata wayang Manchester United hadir melalui kaki Alejandro Garnacho di menit ke-37.

Kemenangan telak ini mengantarkan Newcastle United meroket ke posisi empat klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 56 poin dari 31 pertandingan.

Sebaliknya, kekalahan ini semakin membenamkan Manchester United ke peringkat 14 dengan hanya mengumpulkan 38 poin dari 32 laga yang telah dimainkan.

Jalannya pertandingan, tampil di hadapan pendukung sendiri, Newcastle United menunjukkan dominasi sejak peluit awal dibunyikan. Jacob Murphy sempat mengancam gawang Man United yang kali ini dijaga oleh Altay Bayindir melalui sepakan keras dari luar kotak penalti di menit kelima, namun bola masih melebar.

Manchester United sempat memberikan perlawanan melalui skema serangan yang melibatkan Christian Eriksen, Bruno Fernandes, dan diakhiri sepakan Joshya Zirkzee yang masih mampu diamankan Nick Pope.

Namun, kebuntuan akhirnya pecah di menit ke-24. Sandro Tonali berhasil memanfaatkan umpan terobosan Alexander Isak untuk membawa Newcastle unggul 1-0.

Sempat menyamakan kedudukan melalui gol Garnacho yang memanfaatkan kelengahan lini belakang Newcastle, harapan United untuk meraih poin pupus di babak kedua. Baru empat menit babak kedua berjalan, Harvey Barnes kembali membawa Newcastle unggul setelah menerima umpan dari Jacob Murphy.

Petaka bagi United kembali datang di menit ke-64. Kesalahan antisipasi dari bek Noussair Mazraoui berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Barnes untuk mencetak gol keduanya, memperlebar keunggulan Newcastle menjadi 3-1.

Pesta gol Newcastle ditutup oleh Bruno Guimaraes di menit ke-77. Kesalahan fatal dari kiper Bayindir yang memberikan bola kepada Joelinton berujung pada umpan matang kepada Guimaraes yang tanpa ampun menghujamkan bola ke gawang United.

Kekalahan telak ini semakin menambah catatan buruk Manchester United di musim ini dan menimbulkan pertanyaan besar terkait performa tim serta keputusan rotasi pemain yang dilakukan oleh sang manajer.

Sementara itu, Newcastle United semakin menunjukkan kapasitasnya sebagai salah satu tim kuat di Liga Inggris musim ini.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut