Optimistis Hadapi Liga 1, Uilliam Barros Puji TC Persib di Negeri Gajah Putih

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Penyerang Persib Bandung, Uilliam Barros Pereira, mengaku menikmati setiap momen selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Thailand. Striker asal Brasil ini merasa proses adaptasi berjalan lancar dan penuh kesan positif.
Selama lebih dari sepekan berada di Negeri Gajah Putih, Uilliam merasa suasana latihan yang dibangun sangat membantu membentuk chemistry dengan rekan-rekan setim.
Program TC yang dirancang pelatih Bojan Program TC yang dirancang pelatih Bojan Hodak dinilainya efektif dalam membangun kekompakan dan meningkatkan performa tim menjelang kompetisi.
“Selama di sini sangat menyenangkan. Setiap latihan selalu dijalani dengan suasana gembira dan penuh semangat. Kami bisa membangun chemistry, berbagi cerita, dan saling mendukung setiap hari,” ujar pemain bernomor punggung 94 itu, dikutip dari laman resmi Persib, Jumat (25/7/2025).
Uilliam, yang memiliki pengalaman bermain di Liga Arab Saudi, merasa optimistis menghadapi Liga 1 2025/2026 dan juga ajang AFC Champions League Two. Menurutnya, persiapan tim berjalan maksimal melalui sesi latihan intensif dan laga-laga internal.
Editor : Rizal Fadillah