Liburan Awal Tahun 2023 yang Seru dan Menarik di The Ranch Puncak Bogor

Rizal Fadillah
The Ranch Puncak Bogor. (Foto: Instagram @theranchpuncakbogor)

BOGOR, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Bogor adalah salah satu kota di Jawa Barat yang terletak di dataran tinggi. Suasananya yang sejuk sangat cocok dijadikan sebagai tujuan liburan di awal tahun 2023 ini.

Ya, di Bogor terdapat banyak tempat wisata yang bisa Anda pilih. Salah satunya adalah The Ranch Puncak Bogor.

The Ranch Puncak Bogor ini berlokasi di Jalan Raya Puncak KM 77,5 Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Tak jauh berbeda seperti The Ranch Lembang yang ada di Bandung, wista The Ranch Puncak Bogor ini menawarkan destinasi wisata bertema peternakan.

Namun menariknya, bisa dikatakan jika The Ranch Puncak Bogor ini lebih lengkap dari pada The Ranch Lembang yang ada di Bandung.

The Ranch Puncak Bogor menjadi sebuah tempat liburan menarik untuk dinikmati bersama keluarga, sahabat, dan pasangan.

Tempat wisata satu ini buka setiap hari dan memiliki harga tiket yang cukup terjangkau. Untuk mengunjungi The Ranch Puncak Bogor, kalian hanya perlu membayar tiket sebesar Rp20.000 saja.

Terdapat banyak wahana yang siap untuk Anda nikmati bersama keluarga. Selain itu, ada banyak bangunan yang bergaya Belanda, klasik dan megah.

Nah, berikut ini beberapa wahana yang bisa kalian nikmati di The Ranch Puncak Bogor, dirangkum dari berbagai sumber:

1. Naik Kuda Berkeliling

The Ranch Puncak Bogor menawarkan pengalaman yang mirip dengan di Lembang.

Kalian bisa menunggangi kuda dengan kostum, tapi dengan beda konsep. Di sini mengusung konsep abad pertengahan Eropa ala Robin Hood.

Harganya dipatok sekitar Rp25.000 untuk sekali jalan keliling kawasan The Ranch Puncak Bogor. Namun, jika ingin menyewa kostum, harganya sekitar Rp75.000.

Jadi kalian tak perlu jauh-jauh ke Lembang, karena The Ranch Puncak Bogor juga menyediakan keliling dengan menunggang kuda.

Ada banyak wahana lainnya juga yang membiarkan pengunjungnya bermain sambil belajar.

2. Memanah

Selain berkuda berkeliling, banyak aktivitas seru yang bisa kalian lakukan. Salah satunya memanah dan biayanya juga sekitar Rp20.000 saja.

3. Rumah Kelinci

Kalian juga bisa datang ke rumah kelinci yang harganya sekitar Rp25.000/orang. Harga tersebut sudah termasuk makanan kelinci.

4. Melihat Hewan Ternak

Pengunjung juga bisa melihat berbagai hewan ternak di The Ranch. Beberapa di antaranya seperti domba merino, sapi, ikan, kuda poni, dan sebagainya.

Kamu bisa berinteraksi langsung, sekaligus memberikannya makan.

5. Taman Bunga Cantik

Selain bangunan-bangunan bergaya Belanda, bunga-bunga yang tumbuh dengan warna-warni indah akan membuat pengunjung lupa bahwa sedang berada di Indonesia.

Kalian bisa berfoto-foto di sana. Namun, pastikan tangan kalian tidak usil dengan memetik dan merusak bunga-bunganya.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network