Puskesmas di Sumedang Tetap Buka Selama Libur Lebaran

Rizal Fadillah
Puskesmas di Sumedang Tetap Buka Selama Libur Lebaran. (Foto: sumedangkab.go.id)

SUMEDANG, iNewsBandungRaya.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sumedang memastikan selama libur lebaran 2023 masyarakat masih bisa mengakses pelayanan kesehatan di Puskesmas.

Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan (Yankes) Dinkes Sumedang, Atik Nurhayati mengatakan, meskipun libur namun ada petugas yang piket di setiap puskesmas.

"Kami buka posko disetiap puskesmas dan pelayanan diutamakan untuk kasus kasus yang kegawatdaruratan, namun meskipun bukan gawat darurat bila sudah datang ke puskesmas tetap akan dilayani," kata Atik, Rabu (5/4/2023).

Dikatakan Atik, secara juknis pihaknya memang belum menerima dari pihak Kemenkes, namun dipastikan di setiap puskesmas akan ada petugas yang piket dan dilakukan secara bergantian.

"Langkah ini dilakukan agar masyarakat tetap mendapatkan pelayanan kesehatan sekalipun dalam.kondisi libur lebaran," tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network