Wagub Uu Klaim Mudik Lebaran 2023 Minim Kecelakaan

Rizal Fadillah
Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum. (Foto: Humas Jabar)

GARUT, iNewsBandungRaya.id - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengklaim, mudik lebaran 2023 ini minim adanya insiden kecelakaan.

Hal itu disampaikan Wagub Uu saat meninjau Posko Lebaran Pemantauan Arus Balik, di Posko Cihuni Kadungora, Kabupaten Garut, Rabu (26/4/2023).

"Saya memantau wilayah Garut untuk melihat suasana dan keadaan. Alhamdulillah sekalipun arus mudik pada Lebaran tahun ini meningkat sekian kali lipat karena sebelumnya pandemi, namun insiden kecelakaan minim," kata Wagub Uu.

"Kemudian kemacetan bisa diurai dengan cepat, tidak stagnan, sekalipun banyak (kendaraan) tapi tetap berjalan," tambahnya.

Wagub Uu menilai, semua petugas dari berbagai unsur bekerja dengan baik, dan dengan bahagia sekalipun tidak dapat bertemu keluarga pada hari H Lebaran. 

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network