Final Liga Champions: Man City Buru Trofi Pertama, Inter Siap Akhiri Puasa 13 Tahun

Rizal Fadillah
Manchester City vs Inter Milan. (Foto: Instagram @danxdraws)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pertandingan final Liga Champions musim 2022/2023 akan digelar pada Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.

Pertandingan yang mempertemukan Manchester City vs Inter Milan tersebut, akan berlangsung di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul.

Duel Man City vs Inter ini pun diyakini bakal berjalan sengit. Sebab, kedua tim sama-sama berambisi merebut gelar juara.

Bagi Man City, ini akan jadi kesempatan emas karena mereka belum pernah menjuarai Liga Champions. Pasalnya, pencapaian terbaik Man City di Liga Champions adalah menjadi runner-up pada musim 2020/2021.

Disamping itu, Man City pastinya enggan untuk melewatkan kesempatan merebut treble winner di musim ini. Seperti diketahui, Man City sendiri sudah memboyong dua gelar juara pada musim 2022/2023 ini.

Man City tercatat sudah berhasil meraih gelar juara Liga Inggris musim 2022/2023 dan juga Piala FA musim 2022/2023.

Sedangkan bagi Inter Milan, mereka juga memiliki ambisi besar merebut gelar juara Liga Champions musim 2022/2023 demi membawa pulang trofi yang sudah lama hilang tersebut.

Untuk diketahui, Inter Milan terakhir kali juara Liga Champions pada musim 2009/2010 alias 13 tahun lalu.

Melihat kondisi tersebut, pertandingan antara Manchester City vs Inter Milan di final Liga Champions musim 2022/2023 pun dipastikan berjalan seru dan menarik.

iNewsBandungRaya sendiri memprediksi Man City akan mampu mengalahkan Inter Milan dengan skor 2-1 dan meraih gelar juara Liga Champions musim 2022/2023.

Berikut dua pertemuan terakhir Manchester City vs Inter Milan:

1 Agustus 2010 – Laga Uji Coba: Inter Milan 3-0 Manchester City

31 Juli 2011 – Laga Uji Coba: Inter Milan 0-3 Manchester City

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network