Datangkan Alberto Rodriguez, Luis Milla Harap Lini Pertahanan Persib Makin Kokoh

Rizal Fadillah
Alberto Rodriguez Martin. (Foto: Instagram @albertorguezmartin)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Alberto Rodriguez Martin menjadi pemain asing teranyar sekaligus terakhir yang akan membela Persib untuk Liga 1 musim 2023/2024.

Rodriguez merupakan pemain kelahiran Las Palmas, 31 Desember 1992. Pemain berusia 30 tahun ini akan melengkapi materi bek tengah yang biasa ditempati oleh Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto dan Rachmat Irianto.

Sebelum bergabung dengan Persib, Rodriguez bermain untuk CD Lugo, yang merupakan salah satu klub divisi segunda (La Liga 2) Spanyol. 

Pelatih Persib, Luis Milla menaruh harapan besar kepada Rodriguez. Pemain anyar asal Spanyol tersebut diharapkan bisa menambah soliditas lini belakang Pangeran Biru pada musim depan.

"Tujuan kami adalah membuat lini pertahanan lebih aman dan kompak. Kami butuh dan ingin membenahi posisi tersebut. Dia banyak bermain dan mencetak tiga gol, itu jumlah yang sangat bagus," kata Milla di Stadion Persib, Minggu (11/6/2023).

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network