BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pelaku pemerasan terhadap pedagang kelontong di Jalan Cikondang, Kecamatan Coblong, Kota Bandung masih menjadi buruan polisi.
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Budi Sartono mengatakan, Polrestabes Bandung telah membentuk tim khusus (Timsus) untuk menangkap dan mengungkapkan pelaku pemerasan tersebut.
"Kita sudah bentuk tim khusus, untuk ungkap kasus ini. Kita sudah mendapat titik terang pada kasus ini," ucap Kombes Pol Budi Sartono, di Mapolrestabes Bandung, Selasa (22/8/2023).
Budi menegaskan, pihaknya akan memberikan tindakan tegas dan terukur, kepada setiap pelaku kejahatan yang meresahkan warga Kota Bandung.
"Kami akan menindak tegas siapapun yang berulah dan meresahkan masyarakat Kota Bandung," tegasnya.
Diberitakan sebelumnya, sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan aksi pemalakan yang dilakukan oleh seorang pria kepada pedagang sebuah toko kelontong yang terletak di Cigadung, Cibeunying Kaler, Kota Bandung.
Dalam video hasil rekaman CCTV itu terlihat, pelaku yang menggunakan jaket dan masker warna hitam, menodongkan sebilah golok ke arah korban.
Pelaku pun terdengar berulangkali meminta barang berharga milik korban berupa ponsel untuk segera diserahkan.
"HP HP. Buru a*j*ng sok," ucap pelaku sebagaimana dilihat dari video.
Tak lama, seorang pria yang mengenakan jaket biru dan helm biru yang diduga merupakan teman pelaku datang menghampiri. Namun, pria bersenjata golok tersebut meminta temannya itu untuk menunggu.
Kemudian, pria bersenjata golok itu kembali meminta korban untuk menyerahkan ponselnya. Namun korban pun sempat menolak permintaan pelaku.
Pelaku pun terlihat kesal dan tetap memaksa bahkan mengancam ke korban bakal menghunuskan goloknya.
"Teu aya HP mah (ga ada HP)" kata korban.
"Sok a*j*ng kadek siah ku aing (bacok sama saya)" jawab pelaku.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait